Jakarta (Antara Bali) - Pemerintah Australia menurunkan tingkat peringatan perjalanan atau "travel warning" bagi warganya yang ingin berkunjung ke Indonesia, kata Duta Besar Australia untuk Indonesia Greg Moriarty, Jumat.

"Pemerintah Australia memberikan perhatian yang sangat tinggi terkait keselamatan dan keamanan kepada lebih dari 850.000 warga Australia yang melakukan perjalanan ke Indonesia," kata Dubes Greg Moriarty dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Jumat.

Dia mengatakan bahwa pengeluaran tingkat peringatan perjalanan tersebut merupakan bagian penting dalam menjaga hubungan bilateral.

"Hal tersebut merupakan perkembangan positif yang dilakukan berdasarkan penilaian tingkat ancaman bagi pengunjung dari Australia ke Indonesia," katanya.

Namun, penurunan tingkat peringatan perjalanan tersebut masih melibatkan peringatan akan adanya serangan teroris yang dapat terjadi setiap saat di Indonesia.(IGT)

Pewarta:

Editor : Masuki


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012