Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja, Kabupaten Buleleng, Bali, siap membantu pemerintah untuk mempercepat penanganan COVID-19 di Bali dengan memberi bantuan sesuai dengan potensi yang dimiliki.

“Kami siap memberikan dukungan, bisa saja berupa sarana prasarana yang saat ini dibutuhkan Pemkab Buleleng, seperti halnya gedung hotel atau asrama untuk karantina, atau jika pemerintah memerlukan kajian-kajian akademis terkait penanganan COVID-19, Undiksha juga siap membantu,” kata Rektor Undiksha Prof. Dr. I Nyoman Jampel, M.Pd., di Singaraja, Buleleng, Rabu.

Menurut Jampel, Undikhsa memiliki asrama dan hotel untuk digunakan sebagai tempat karantina kalau memang diperlukan. Selain itu, Undiksha juga memiliki sumber daya manusia (SDM) yang paham terhadap masalah-masalah kesehatan.

“Semua potensi kami bisa digunakan untuk mendukung upaya-upaya pemerintah agar secepatnya kita bisa menghentikan penyebaran COVID-19 di Buleleng. Bahkan jika dibutuhkan untuk Bali, kita akan siapkan,” ujarnya.

Sebelumnya, Undiksha juga telah menyumbangkan bantuan berupa APD kepada Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Buleleng dan juga membagikan ribuan masker untuk masyarakat.

“Dengan bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban pemerintah daerah dalam melakukan penanganan,” katanya.

Jampel menambahkan berbagai kebijakan juga dilakukan di lingkungan kampus Undiksha, terutama soal pembelajaran secara daring/online. Perkuliahan dan ujian secara online atau daring itu dilaksanakan dengan mekanisme yang tidak terlalu menuntut dan menekan mahasiswa.

“Ini dilakukan agar mahasiswa tidak stres, jika mereka stres bisa saja berpengaruh terhadap ketahanan tubuh mereka dan dengan mudah bisa terkena paparan COVID-19. Itu akan berdampak juga untuk kita,” katanya.
 

Pewarta: Made Adnyana

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2020