Gianyar (Antara Bali) - Begitu memasuki Taman Kupu-kupu di Desa Kemenuh, Kabupaten Gianyar, pengunjung akan disambut ribuan serangga yang bersayap sisik dengan warna-warni begitu indah.

Tidak jarang serangga yang termasuk dalam golongan ordo "Lepidoptera" itu bertengger di anggota tubuh pengunjung, layaknya menunjukkan keramahannya.

Menurut petugas setempat Ida Bagus Komang Putra, di taman yang dikenal dengan nama "Kemenuh Butterfly Park" itu terdapat sekitar 15 jenis kupu-kupu yang semuanya didapatkan dari wilayah desa sekitar dan sebagian dari para petani yang membudidayakan kepompong.

Mengingat kupu-kupu hanya mampu bertahan hidup sekitar dua minggu, maka pengelola taman setempat juga mengembangbiakkan serangga yang kebanyakan aktif di siang hari itu (diurnal).

Pengunjung dapat mengamati fase kehidupan mulai dari ulat, kepompong hingga menetas menjadi kupu-kupu cantik dengan beragam warna sehingga sekaligus menjadi wisata edukatif bagi wisatawan domestik dan mancanegara. (DWA)

Video oleh Dewa Wiguna


Pewarta: Pewarta: Dewa Wiguna

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017