Benoa (Antara Bali) - Festival Bahari 2017 di Tanjung Benoa, Kamis sore, berlangsung meriah karena diawali dengan atraksi "Water Sport" Gahawisri, pagelaran gong kebyar dan pagelaran tari sekar jepun yang mampu memuka pengunjung dan wisatawan mancanegara yang hadir dalam acara itu.
Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Badung Festival Bahari kali ini sebagai upaya promosi pariwisata di daerah itu khususnya keindahan bahari di Tanjung Benoa.
"Untuk di Badung Selatan ini, kami kemas Festival Budaya Bahari, karena ini komitmen dengan visi dan misi kami dalm menjag a warisan budaya," kata Giri Prasta.
Ia menambahkan, upaya festival bahari ini juga sebagai bentuk promosi wisata, sehingga kunjungan wisatawan ke Bali khususnya di Badung mencapai lima juta wisatawan setiap tahunnya.
Sementara itu, Kadis Perikanan Putu Oka Swadiana mengatakan, Festival Bahari ini harus didorong untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Badung, khususnya masyarakat pesisir.
"Kegiatan Badung Festival Bahari ini akan mengangkat potensi keindahan pesisir dan mengangkat budidaya perikanan di Badung," ujar Putu Oka.
Dalam acara itu, Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta didampingi Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa, Sekda Badung Adi Arnawa, Ketua DPRD Badung Putu Parwata, Wakil Ketua DPRD Badung I Nyoman Koprok Kariana.
Turut dihadiri Kepala Dinas Pariwisata Made Badra, Kadis Perikanan Putu Oka Swadiana, Ketua Tim Penggerak PKK Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta beserta jajaran SKPD di daerah itu.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017
Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Badung Festival Bahari kali ini sebagai upaya promosi pariwisata di daerah itu khususnya keindahan bahari di Tanjung Benoa.
"Untuk di Badung Selatan ini, kami kemas Festival Budaya Bahari, karena ini komitmen dengan visi dan misi kami dalm menjag a warisan budaya," kata Giri Prasta.
Ia menambahkan, upaya festival bahari ini juga sebagai bentuk promosi wisata, sehingga kunjungan wisatawan ke Bali khususnya di Badung mencapai lima juta wisatawan setiap tahunnya.
Sementara itu, Kadis Perikanan Putu Oka Swadiana mengatakan, Festival Bahari ini harus didorong untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Badung, khususnya masyarakat pesisir.
"Kegiatan Badung Festival Bahari ini akan mengangkat potensi keindahan pesisir dan mengangkat budidaya perikanan di Badung," ujar Putu Oka.
Dalam acara itu, Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta didampingi Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa, Sekda Badung Adi Arnawa, Ketua DPRD Badung Putu Parwata, Wakil Ketua DPRD Badung I Nyoman Koprok Kariana.
Turut dihadiri Kepala Dinas Pariwisata Made Badra, Kadis Perikanan Putu Oka Swadiana, Ketua Tim Penggerak PKK Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta beserta jajaran SKPD di daerah itu.(*)
Video oleh : I Made Surya
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017