Jakarta (Antara Bali) - Komisi Yudisial (KY) diminta semakin tegas
menjalankan wewenangnya sesuai UUD 1945 untuk menjaga dan menegakkan
kehormatan, keluhuran martabat, serta perilaku hakim di Indonesia.
Untuk kepentingan itu Aliansi Advokat Muda Indonesia (AAMI) mendukung KY untuk menindak oknum hakim yang terlibat dalam kasus pelanggaran etika hukum.
Ketua AAMI Rizky Sianipar di Jakarta, Kamis, mengatakan sebagai salah satu ujung tombak penegakan hukum di Indonesia, KY diharapkan dapat mengawal lembaga lain khususnya Mahkamah Agung (MA) agar tetap dalam koridor kewenangannya.
"KY diharapkan bisa berperan dalam mengawal MA, dengan cara menindak tegas oknum hakim agung dan pejabat di bawahnya yang ikut bermain kasus. Sebab dalam catatan PBHI tidak sedikit hakim yang dilaporkan lantaran hal itu," kata Rizky.
Rizky bersama 25 rekannya dari AAMI dan Perhimpunan Bantuan Hukum dan Hak Asasi Manusia (PBHI) menyambangi gedung KY untuk memberikan dukungan moril kepada lembaga tersebut dalam menangani kasus pelanggaran etika.
Menanggapi hal itu, Komisioner KY, Maradaman Harahap menyampaikan apresiasi yang tinggi atas dukungan yang diberikan AAMI kepada KY. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017
Untuk kepentingan itu Aliansi Advokat Muda Indonesia (AAMI) mendukung KY untuk menindak oknum hakim yang terlibat dalam kasus pelanggaran etika hukum.
Ketua AAMI Rizky Sianipar di Jakarta, Kamis, mengatakan sebagai salah satu ujung tombak penegakan hukum di Indonesia, KY diharapkan dapat mengawal lembaga lain khususnya Mahkamah Agung (MA) agar tetap dalam koridor kewenangannya.
"KY diharapkan bisa berperan dalam mengawal MA, dengan cara menindak tegas oknum hakim agung dan pejabat di bawahnya yang ikut bermain kasus. Sebab dalam catatan PBHI tidak sedikit hakim yang dilaporkan lantaran hal itu," kata Rizky.
Rizky bersama 25 rekannya dari AAMI dan Perhimpunan Bantuan Hukum dan Hak Asasi Manusia (PBHI) menyambangi gedung KY untuk memberikan dukungan moril kepada lembaga tersebut dalam menangani kasus pelanggaran etika.
Menanggapi hal itu, Komisioner KY, Maradaman Harahap menyampaikan apresiasi yang tinggi atas dukungan yang diberikan AAMI kepada KY. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017