Denpasar (Antara Bali) - Anggota Organisasi Masyarakat Pemuda Bali Bersatu (Ormas PBB) melakukan aksi sosial donor darah ke Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Bali di RSUP Sanglah Denpasar.

Ketua Pengurus Cabang Ormas PBB Kabupaten Badung Made Derana di Denpasar, Rabu mengatakan Ketua Harian Ormas PBB Made Muliawan Arya memerintahkan seluruh jajaran anggota menggelar kegiatan sosial dan olah raga dalam menyemarakkan HUT Ke-15 Ormas PBB pada 1 Juni 2017.

"Aksi sosial donor darah ini yang baru pertama dilakukan pengurus PBB Cabang Badung diikuti seluruh ranting," ujarnya.

Bahkan, kata dia, warga masyarakat lainnya termasuk anggota TNI yang mendengar ada aksi donor darah PBB turut bergabung menyumbangkan darah dalam upaya membantu pasien yang membutuhkan darah di rumah sakit.

"Aksi sosial donor darah tersebut mendapat atensi dari warga masyarakat, sehingga ke depannya perlu secara rutin dilakukan, sebab setetes darah mampu menyelamatkan hidup seseorang," ucapnya.

Kepala UPT PMI Provinsi Bali dr. Anak Agung Sagung Mas Dwipayani mengapresiasi apa yang dilakukan ormas PBB dalam membantu sesama, khususnya mereka yang membutuhkan darah.

Hanya saja, kata dia, karena saat ini stok darah PMI Bali dipandang cukup, tidak semua anggota PBB bisa melakukan donor darah. Bagi yang belum bisa diambil saat ini, akan dilakukan pengambilan darahnya di lain kesempatan.

"Kami mengapresiasi positif apa yang dilakukan rekan-rekan ormas PBB dengan sukarela mendonorkan darahnya untuk membantu mereka yang membutuhkan," kata Mas Dwipayani.

Kedepan, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan ormas PBB khususnya dalam aksi-aksi sosial seperti donor darah.

Sementara Ketua Harian PBB Made Muliawan Arya yang akrab disapa De Gadjah menegaskan, aksi sosial ini sebagai wujud kepedulian ormas yang dipimpinnya untuk terlibat langsung dalam aksi-aksi nyata di masyarakat.

Sebelumnya, ormas PBB datang memberikan bantuan kepada para korban bencana longsor di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli pekan lalu, kini aksi sosial lewat donor darah juga dilakukan untuk nantinya membantu umat yang membutuhkan darah.

"Semua rangkaian kegiatan aksi sosial dan olah raga dilakukan teman-teman pengurus cabang di Badung dan lainnya untuk menyemarakkan HUT PBB pada Juni mendatang," kata De Gadjah.

De Gadjah yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar itu berharap sesuai paradigma baru yang dibangun PBB, ingin menampilkan citra positif ormas lewat aksi-aksi nyata, menyentuh langsung terhadap apa yang dibutuhkan warga masyarakat di bawah.

"Kami ingin menyatu dengan masyarakat, selama ini kesan ormas sangat menyeramkan. Tapi kami akan buktikan dengan kegiatan nyata secara simpati kepada warga masyarakat," katanya. (WDY)

Pewarta: Pewarta: I Komang Suparta

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017