Denpasar (Antara Bali) - Gubernur Bali Made Mangku Pastika mengharapkan semua pihak menjaga keamanan menjelang hari raya Natal dan Tahun Baru 2017.

"Saya mengimbau semua pihak untuk menjaga keamanan dan ketertiban menjelang hari raya Natal dan Tahun Baru. Oleh karena itu bagi yang merayakan Natal untuk menjalankan kebebasan beribadah di masing-masing gereja," kata Mangku Pastika di sela acara seminar dan lokakarya "Evaluasi dan Penyempurnaan Program Bali Mandara Jilid II menuju Penyempurnaan Bali Mandara Jilid III," di Sanur, Bali, Rabu.

Ia mengatakan keamanan menjadi salah satu faktor yang sangat penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, karena itu kebebasan dalam menjalankan ibadah sesuai dengan agamanya dilindungi oleh negara.

Mangku Pastika lebih lanjut mengatakan faktor keamanan juga menjadi prioritas bagi wisatawan yang bekunjung ke daerah wisata, terlebih menjelang Tahun Baru 2017.

"Menjelang hari raya Natal dan Tahun Baru, sehingga akupansi hotel pasti meningkat dibanding hari biasa. Peningkatan tersebut juga akan berdampak baik dalam sektor ekonomi. Sebab turis datang ke Bali pasti akan berbelanja," ucapnya.

Mangku Pastika mengharapkan dengan kedatangan wisatawan ke objek wisata yang ada di Bali, nantinya juga akan dapat mendongrak pendapatan daerah maupun secara langsung dirasakan warga setempat.

"Oleh karena itu, semua elemen masyarakat agar menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, sehingga wisatawan yang berlibur di Bali mempunyai kesan dan kenangan tersendiri ketika mereka pulang ke negaranya," ujarnya.

Sementara praktisi pariwisata, Gusti Agung Hery Angligan mengatakan Pulau Bali memang menjadi destinasi wisatawan nusantara dan mancanegara. Karena itu semua warga masyarakat agar terus menjaga keamanan, melestarikan seni dan budaya serta kebersihan lingkungan.

"Jika semua itu bisa diwujudkan, maka saya yakin kunjungan wisatawan yang datang ke Bali terus meningkat, dan harapan kunjungan 20 juta wisman ke Indonesia tahun 2019 akan tercapai," katanya. (WDY)

Pewarta: Pewarta: I Komang Suparta

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016