- Menampilkan Rumah Rancangan Tony Ingrao yang Terinspirasi oleh Kejeniusan dan Kemampuan Seni Perusahaan Kristal Perancis Terkemuka
New York (Antara Bali/PRNewswire) - Starwood Capital Group, yang bekerjasama dengan Tribeca Associates, hari ini mengumumkan dimulainya penjualan resmi Baccarat Hotel & Residences New York, yang terletak tak jauh dari Fifth Avenue di 53rd Street, di seberang Museum of Modern Art. Baccarat Hotel & Residences New York, yang digadang-gadang akan menjadi salah satu komplek huni paling bergengsi di Manhattan, menggabungkan desain brilian dengan layanan dan fasilitas luar biasa yang mencerminkan kekayaan warisan perusahaan kristal terhormat Perancis yang hampir berumur 250 tahun.
Menara kaca setinggi 50 lantai, yang dirancang oleh arsitek pemenang penghargaan dari Skidmore Owings & Merrill, akan menampilkan 61 hunian rancangan Tony Ingrao dengan berbagai ukuran, dari satu sampai empat kamar tidur, termasuk empat unit yang berisi empat lantai dan satu dupleks penthouse berisi lima kamar tidur dan teras luar ruangan. Selain itu, menara ini akan menaungi sebuah hotel mewah yang memiliki 114 kamar, termasuk 26 kamar suite, yang akan menjadi fitur unggulan global Baccarat Hotel.
"Hotel & Residences, yang mencerminkan keanggunan dan prestise Baccarat, akan menjadi tujuan utama di jantung Manhattan," kata Barry Sternlicht, Ketua dan Direktur Utama Starwood Capital Group. "Menara ini akan memberikan pengalaman yang tak tertandingi bagi para tamu dan warga untuk mengagumi karya seni dan komitmen perusahaan kami untuk menciptakan kesempurnaan dalam layanan dan rancangan."
Baccarat Hotel & Residences, yang terinspirasi dari kecemerlangan dan kehebatan sejarah desain perusahaan kristal, beruntung merekrut salah satu desainer interior paling terkenal di Manhattan, Tony Ingrao, untuk menciptakan konsep desain interior yang istimewa untuk hunian. Ingrao, yang telah mengagumi karya-karya Baccarat, membawa pemahaman arsitektur, keanggunan, dan kemewahan yang luar biasa ke dalam konsep hunian, proyek komprehensifnya yang pertama.
Hunian tersebut akan memiliki pintu masuk pribadi dan sentuhan akhir menakjubkan yang menggabungkan unsur-unsur alam dengan konsep kontemporer, yang mencakup: perunggu berhias kristal, perabotan modern, dan jendela tinggi yang mampu menangkap cahaya alami dan memancarkan kilauan kemewahan di sepenjuru ruangan. Lampu gantung Baccarat juga akan hadir sebagai khas di serambi tiap hunian, sehingga akan memperkuat reputasi Baccarat dalam menciptakan karya seni yang indah.
Kamar Mandi utama dilengkapi dengan bathtub, ruang mandi tertutup kaca, dan dihiasi oleh marmer putih, yang mencakup lantai, dinding, dan countertop. Sesuai dengan komitmen untuk selalu menciptakan kesempurnaan, seluruh bagian dapur terisi hanya oleh merek dan teknologi terbaik yang dipasok oleh Miele dan Sub-Zero, mesin cuci dan pengering dari LG, serta wastafel dari Kallista. Setiap hunian juga dilengkapi sepenuhnya dengan perangkat pengendali otomatis Crestron yang berguna untuk mengatur pencahayaan, audio/visual, penghangat/pendingin, dan tirai jendela.
Pemilik hunian akan memiliki akses lengkap ke semua fasilitas mewah dan layanan hotel termasuk pramutamu pribadi dan layanan pemeliharaan rumah, santapan di hunian selama 24 jam, dan akses ke fasilitas spa, kolam renang dalam ruangan, dan pusat kebugaran yang dirancang dengan indah. Hotel mewah ini juga akan menampilkan "bar kristal" yang berdiri sendiri dikelilingi oleh teras luar ruangan bergaya Tuileries, serta bar dan restoran, yang semuanya akan memberikan pengalaman gaya hidup mewah di Manhattan yang tak tertandingi.
Dengan harga mulai dari $3,5 juta hingga $60 juta, Baccarat Residences menawarkan luas hunian mulai dari sekitar 1.000 kaki persegi hingga 7.400 meter persegi, dengan pilihan pembeli dapat menggabungkan kedua unit tersebut.
Baccarat, yang awalnya dibuat atas perintah Raja Louis XV, sampai sekarang telah sangat dikenal karena hasil karya yang tak tertandingi, inovasi dan desain yang menakjubkan sejak tahun 1764, sehingga sesuai dengan selera klien-klien termasyhur, seperti: Tsar Alexander yang Agung, Raja Thailand, dan Coco Chanel. Perusahaan ini masih beroperasi dan memproduksi produk-produknya di kota indah Baccarat di Alsace-Lorraine, Perancis, di mana hanya kreasi kristal yang benar-benar sempurna yang diizinkan untuk menggunakan nama Baccarat. Hal yang sama juga akan berlaku di Baccarat Hotel & Residences New York, di mana hunian dan hotel tersebut akan mewujudkan kesempurnaan dalam setiap aspek pelayanan dan desain. Baccarat Hotel & Residences New York akan dibuka pada tahun 2014, bertepatan dengan 250 tahun hari jadi perusahaan kristal ini.
Kantor pemasaran Baccarat Residences New York, yang terletak di 680 Fifth Avenue, kini terbuka dan dan dapat menerima pemesanan. Corcoran Sunshine Marketing Group mengelola semua penjualan dan usaha pemasaran Baccarat Residences. www.baccaratresidencesny.com
* Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.
TENTANG STARWOOD CAPITAL GROUP
Starwood Capital Group adalah perusahaan investasi swasta yang berbasis di Amerika Serikat, dengan fokus utama pada pengembangan real estate global. Sejak kelahirannya pada tahun 1991, perusahaan ini telah mengumpulkan modal lebih dari $16 miliar, dan melalui berbagai pendanaannya, telah menginvestasikan sebanyak $13.7 miliar, yang mewakili aset lebih dari $36 miliar. Starwood Capital Group saat ini memiliki lebih dari $22 miliar aset yang dikelola. Starwood Capital Group memiliki kantor di Greenwich, Atlanta, San Francisco, Washington, D.C., Chicago, dan Los Angeles, serta kantor afiliasi di London, Luxembourg, Paris, Mumbai, dan Sao Paulo. Starwood Capital Group telah berinvestasi di hampir setiap kelas real estate secara global, meliputi kantor, ritel, perumahan, hunian sosial, golf, hotel, resor, dan industri. Starwood Capital Group dan afiliasinya telah berhasil melaksanakan strategi investasi yang meliputi pembangunan perusahaan real estate, baik di pasar swasta dan umum. Informasi tambahan tentang Starwood Capital dapat ditemukan di www.starwoodcapital.com.
TENTANG TRIBECA ASSOCIATES
Tribeca Associates adalah pengembang real estate dan pengakuisisi swasta, yang mengkhususkan diri di bidang perhotelan, perumahan, dan tempat komersial. Sejak didirikan pada tahun 2000, perusahaan ini telah menyelesaikan transaksi lebih dari $1 miliar. Memanfaatkan pengalaman selama bertahun-tahun di pasar New York, mitra perusahaan ini dipandu oleh pendekatan kewirausahaan partisipatif dan keterlibatan total di dalam setiap proyek yang membedakan Tribeca Associates dan hasil dalam penciptaan aset yang luar biasa. Portofolio Tribeca Associates mencakup Baccarat Hotel & Residences New York, The Hotel Smyth and Residences, Lofts Artisan, dan 170 Broadway. Informasi tambahan tentang Tribeca Associates dapat ditemukan di www.tribecaassociates.com.
(ADT)