London (Antara Bali) - Atlet angkat berat putri Turki Nazmiye Muslu memecahkan rekor dunia di kelas 40 kg dengan total beban angkatan 109 kg, di Paralimpic Games London 2012, yang berlangsung di Gedung ExCel, London, Kamis (30/8) waktu setempat.
Atlet angkat berat Indonesia Ni Nengah Widiasih di posisi kelima dengan total angkatan 78 kg, demikian dilaporkan koresponden ANTARA London, Kamis (31/8) malam.
Ketua Kontingen Indonesia James Tangkudung kepada ANTARA usai pertandingan mengatakan, perjuangan Widiasih sudah luar biasa, namun lawannya kelas dunia dan sudah memiliki pengalaman tanding.
"Widi sudah berusaha tapi lawan lawannya lebih baik terbukti bisa memecahkan rekor paralympic dan rekor dunia sekaligis," ujar James Tangkudung.
Pada pertandingan di Gedung Excel itu, perjuangan Widiasih di kelas 40 kg sangat berat dan pertandingan menegangkan, mengingat persaingan memperebutkan posisi ketiga sangat ketat.
Pelatih Widiasih, dr Yanti, mengakui posisi peringkat yang dicapai saat ini sudah memuaskan, mengingat posisi sebelumnya hanya bisa berada di urutan ke-15 pada saat kejuaraan Open Malaysia, beberapa bulan lalu. "Posisi ini sudah bagus, apalagi bersaing dengan para atlet dunia," ujar Yanti.(*/ADT/T007)
Muslu Pecahkan Rekor, Nengah Kelima
Jumat, 31 Agustus 2012 9:22 WIB