Mangupura (Antara Bali) - Wakil Bupati Badung, Bali, Ketut Suiasa mengharapkan bantuan dana desa dari pemerintah setempat mampu mendongkrak perekonomian pedesaan dan pembangunan infrastruktur lebih baik.

"Dalam rapat verifikasi pencairan dana desa ini diharapkan dalam pelaksanaannya mampu memperkuat pembangunan Desa mulai dari infrastruktur dan pembangunan sarana prasarana, peningkatan ekonomi seperti Badan Usaha Milik Desa," kata Suiasa, di Mangupura, Senin.

Ia mengharapkan, dalam pengelolaan dana desa itu dapat digunakan dengan tepat sesuai aturan yang berlaku dan perlu adanya pengawasan semua pihak.

Namun, dalam mekanisme pencairan dana desa, pemerintah akan mempermudah masyarakat desa untuk memulai perencanaan program, pelaksanaan program, maupun pelaporannya.

"Dalam pengelolaan atau pengunaan dana desa perlu pengawasan dari semua pihak, mulai dari pemerintah kabupaten dan dinas terkait, tokoh masyarakat serta warga, sehingga dimanfaatkan dengan baik, tepat sasaran dan sesuai peruntukan pembangunan desa sendiri," ujarnya.

Dalam rapat verifikasi pencairan dana desa Kabupaten Badung dihadiri Sekda Badung Kompyang R Swandika dihadiri pula oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Badung IB Yoga Segara beserta para pimpinan dan pejabat terkait dilingkungan Pemkab Badung.

Sekda Badung Kompyang R. Swandika mengatakan, penggunaan dana desa di Kabupaten Badung diutamakan untuk membangun infastruktur desa.

"Penyaluran dana Desa di kabupaten Badung harus tepat sasaran sesuai dengan kebutuhan pembangunan desa itu sendiri," ujarnya.

Program pembangunan infrastruktur desa diharapkan dapat dilaksanakan dan diselesaikan sesuai dengan aturan yang berlaku .

"Tujuan adanya bantuan dana desa ini agar bisa langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat baik dalam jangka pendek, jangka menengah, maupun jangka panjang," ujarnya.(WDY)

Pewarta: Pewarta: I Made Surya

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016