Tabanan (Antara Bali) - Pelaksanaan pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Tabanan, Bali yang dapat terlaksana dengan sukses dan lancar berkat kerja keras komisi pemilihan umum (KPU) dan dukungan seluruh elemen masyarakat.

Bupati Tabanan, Bali Ni Putu Eka Wiryastuti mengatakan hal itu ketika menerima kunjungan Ketua KPU setempat Luh Darayoni beserta komisioner di ruang kerjanya, Selasa.

Bupati Eka menyatakan rasa syukur dan terima kasih karena hajatan pilkada berjalan dengan lancar tanpa hambatan yang berarti.
Pihaknya juga meminta maaf jika pada saat pelaksanaan Pilkada ada hal-hal yang kurang berkenan.

"Saya berterima kasih kepada semua pihak terutama KPU Kabupaten Tabanan yang telah sukses melaksanakan Pilkada. Saya berharap ke depan kita bisa melanjutkan silaturahmi dan kerja sama. Saya salut dengan kinerja KPU Kabupaten Tabanan," ujar Bupati Eka.

Ia mengingatkan, dalam mengemban tugas lima tahun ke depan pihaknya membutuhkan dukungan semua pihak.

"Saya tidak bisa bekerja sendiri untuk mewujdukan cita-cita membangun Kabupaten Tabanan menjadi lebih baik. Saya butuh dukungan semua pihak. Mari wujudkan Tabanan yang damai, aman dan nyaman," harap Bupati Eka.

Ia juga bersyukur karena Pilkada berjalan aman tanpa polemik yang artinya masyarakat Tabanan sudah cerdas dalam berdemokrasi. "Ke depan masih ada proses lain yang memerlukan perhatian dan kerja keras dari tim KPU yakni pemilihan Gubernur. Tetap kedepankan semangat kebersamaan,"imbuhnya.

Bupati Eka juga mengajak warga Tabanan untuk bersabar apabila masih ada beberapa program yang belum terealisasi sepenuhnya.

Menurutnya semua butuh proses dan harus menyesuaikan dengan keuangan daerah. Pihaknya juga ingin di masa kepemimpinannya tetap melanjutkan program pro rakyat yang hasilnya dirasakan langsung oleh masyarakat.

Sementara Luh Darayoni melaporkan sebagai penyelenggara Pemilu pihaknya wajib melaporkan pelaksanaan Pilkada.

Menurutnya, realisasi anggaran Pilkada Tabanan masih tersisa 3,2 persen, dimana dana tersebut nantinya akan dikembalikan ke pemerintah pusat.

"Anggaran Pilkada kita masih tersisa, itu berarti ada efisiensi dalam penggunaannya. Kami berterimakasih kepada semua pihak terutama masyarakat yang telah ikut menyukseskan Pilkada di Kabupaten Tabanan," ujar Luh Darayoni. (WDY)

Pewarta: Pewarta: I Ketut Sutika

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016