Denpasar (Antara Bali) - Dewan Ketahanan Nasional Republik Indonesia berharap Bali dapat menularkan kemajuan pariwisata yang telah dicapai pada daerah-daerah di kawasan Indonesia bagian timur.

"Guna mewujudkan harapan itu, kami berencana menggelar seminar bertemakan kepariwisataan di Universitas Udayana pada pertengahan Maret mendatang," kata Sekretaris Jenderal Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas) Letjen TNI Muhamad Munir saat menemui Gubernur Bali Made Mangku Pastika, di Denpasar, Selasa.

Menurut Munir, seminar yang melibatkan kepala daerah kawasan timur Indonesia itu nantinya diharapkan menghasilkan nota kesepahaman (MoU) terkait peningkatan kerja sama bidang kepariwisataan, khususnya dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN.

"Kami menilai, Bali merupakan daerah yang paling siap menghadapi persaingan pada era pasar bebas ini," ujarnya sembari mengatakan lewat seminar juga akan menyusun sebuah rekomendasi yang akan disampaikan kepada Presiden.

Sementara itu, Gubernur Bali Made Mangku Pastika menyambut positif dan mengapresiasi gagasan Wantannas RI menggelar sebuah seminar bidang kepariwisataan.

Dia berpandangan langkah tersebut sejalan dengan kebijakan pemerintah yang menjadikan pariwisata sebagai sektor andalan. Hanya saja, Pastika menyarankan agar tema yang diangkat tak sebatas sektor kepariwisataan, namun diperluas pada bidang lain yang berkaitan dengan ketahanan nasional seperti misalnya pembangunan di bidang demokrasi.

Selain mengapresiasi rencana pelaksanaan seminar, Pastika memanfaatkan pertemuan dengan jajaran Wantannas untuk menyampaikan berbagai kemajuan dan persoalan yang masih dihadapi Bali.

Saat ini, kata Pastika, pihaknya tengah berupaya mengatasi ketimpangan pembangunan khususnya antara Bali selatan dengan Bali utara. Salah satunya melalui rencana pembangunan "shortcut".

"Kami merencanakan shortcut di 11 titik agar dapat mengurangi jarak tempuh dari Bali selatan ke kawasan utara," ucapnya.

Jika pembangunan shortcut ini terwujud, Pastika optimistis kawasan Bali utara akan lebih mudah dikembangkan. Dalam kesempatan itu, dia juga menyinggung rencana pembangunan bandara baru di kawasan Bali utara yang saat ini tengah dimatangkan.

Pastika juga memperkenalkan keberadaan Pulau Nusa Penida di Kabupaten Klungkung kepada jajaran Wantannas. "Pulau ini tengah kami genjot pengembangannya melalui peningkatan infrastruktur," katanya. (WDY)

Pewarta: Pewarta: Ni Luh Rhismawati

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016