Negara (Antara Bali) - Tim gabungan dari Polres Jembrana, Polisi Militer serta Satpol PP Pemkab Jembrana, Minggu dinihari, melakukan razia terhadap kafe remang-remang atau tempat hiburan malam.

Pantauan di lapangan, petugas memeriksa pengunjung maupun cewek kafe, mulai identitas kependudukannya, sampai melakukan penggeledahan mengantisipasi kemungkinan mereka membawa narkoba, ataupun senjata tajam.

Dari kafe remang-remang yang didatangi, seluruh pengunjung dan pelayan kafe tidak luput dari pemeriksaan yang teliti dari petugas, mulai dari dompet, saku celana hingga pinggang.

Selain pengunjung dari masyarakat umum, petugas juga mencari anggota TNI maupun Polri yang berada di kafe, namun tidak menemukan oknum aparat di tempat hiburan malam tersebut.

Dalam operasi yang tidak menemukan narkoba, senjata tajam maupun oknum aparat ini, memunculkan kecurigaan, operasi tersebut sudah bocor terlebih dahulu, sehingga orang-orang yang menjadi sasaran operasi kabur terlebih dahulu.(GBI)

Pewarta: Pewarta: Gembong Ismadi

Editor : Gembong Ismadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015