Denpasar (Antara Bali) - Wakil Gubernur Bali I Ketut Sudikerta memprediksi tim Brasil dan Argentina akan bertemu di grand final Piala Dunia 2014.

"Prediksi saya Brasil sebagai tuan rumah akan masuk final. Namun, Argentina menjadi lawan tangguhnya," ujarnya saat berkunjung secara mendadak ke kantor Antara Biro Bali di Denpasar, Kamis.

Menurut dia, kedua tim asal benua Amerika Latin tersebut memiliki gaya permainan dan kerja sama yang sangat baik sehingga tidak diragukan lagi kemampuan para pemainnya.

Selain itu kedua musuh bebuyutan tersebut, memiliki pemain bintang yang bermain di klub-klub elite Eropa, seperti Real Madrid dan Barcelona.

"Para pemain Amerika Latin tersebut memiliki kemampuan di atas rata-rata dan bermain sangat bagus dan tidak pantang menyerah," ujar mantan Ketua Umum PS Badung itu.

Selain itu, pihaknya sangat kagum dengan permainan tim-tim dari Afrika yang beberapa kali memberikan kejutan bagi tim besar.

"Saya kagum dengan permainan Pantai Gading, Kamerun, dan Nigeria yang bisa menjadi batu sandungan bagi tim besar, seperti Ingris, Spanyol, dan Italia yang lebih dulu angkat koper," katanya.

Demikian pula dengan Ghana yang yang mampu merepotkan Argentina. Dalam kesempatan itu, Sudikerta menceritakan pengalamannya memberikan dukungan kepada Inggris, namun harus takluk di tangan Uruguay dengan skor 1-2.

"Terus saya juga menjagokan Korea Selatan, eh ternyata seri lawan Rusia," ucap Wagub sambil terkekeh. (SRW/ADT)

Pewarta: Oleh I Made Surya

Editor : I Nyoman Aditya T I


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014