Denpasar (Antara Bali) - PT Garuda Indonesia berkomitmen untuk menjaga kelestarian alam melalui berbagai program dan aktivitas yang dilaksanakan bersama dengan instansi lainnya.
"Salah satu program tersebut adalah program `Bali Beach Clean Up`, yaitu program bersih-bersih Pantai Kedonganan, Kuta, Legian, Seminyak dan Jimbaran," kata Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum PT Garuda Indonesia Heriyanto Agung Putra pada acara "Bali`s Big Eco Weekend 2014" di Kuta, Bali, Sabtu.
Ia mengatakan bersama perusahaan Coca-Cola dan Quicksilver terus berusaha agar pantai-pantai indah di Bali ini tetap menjadi daerah kunjungan wisata terbaik di dunia," kata Heriyanto didampingi humasnya Pujobroto.
"Melalui program kepedulian sosial (SCR), kami telah melaksanakan berbagai program untuk menjaga lingkungan hidup dimana salah satunya adalah penanaman pohon di Taman Nasional Sebangau, Kalimantan Tengah yang kami sebut program `One Pasangger One Tree` dan kami juga di dalam perusahaan telah melaksanakan `Fuel Conservation Program` sebagai bagian dari komitmen konkrit kami untuk mengurangi emisi karbon," ucapnya.
Selain agenda bersih-bersih pantai, kata dia, "Bali`s Big Eco Weekend 2014" menawarkan aktivitas yang menginspirasi pengunjung untuk bisa bersenang-senang tanpa mengotori pantai.
"Berbagai kegiatan olahraga seperti, pelatihan sepak bola coke kikcs dan bola voli dapat dinikmati oleh pengunjung, sambil menonton talk show lingkungan bersama komunitas blogger terkenal di Bali," ucapnya.
Acara sejak pagi hingga petang hari itu diakhiri dengan pelepasan tukik (anak penyu) sebanyak seribu ekor ke habitatnya.
"Tujuan dari pelepasan tukik tersebut adalah sebagai upaya melestarikan lingkungan dan satwa yang dilindungi undang-undang tersebut," katanya.(M038)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014
"Salah satu program tersebut adalah program `Bali Beach Clean Up`, yaitu program bersih-bersih Pantai Kedonganan, Kuta, Legian, Seminyak dan Jimbaran," kata Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum PT Garuda Indonesia Heriyanto Agung Putra pada acara "Bali`s Big Eco Weekend 2014" di Kuta, Bali, Sabtu.
Ia mengatakan bersama perusahaan Coca-Cola dan Quicksilver terus berusaha agar pantai-pantai indah di Bali ini tetap menjadi daerah kunjungan wisata terbaik di dunia," kata Heriyanto didampingi humasnya Pujobroto.
"Melalui program kepedulian sosial (SCR), kami telah melaksanakan berbagai program untuk menjaga lingkungan hidup dimana salah satunya adalah penanaman pohon di Taman Nasional Sebangau, Kalimantan Tengah yang kami sebut program `One Pasangger One Tree` dan kami juga di dalam perusahaan telah melaksanakan `Fuel Conservation Program` sebagai bagian dari komitmen konkrit kami untuk mengurangi emisi karbon," ucapnya.
Selain agenda bersih-bersih pantai, kata dia, "Bali`s Big Eco Weekend 2014" menawarkan aktivitas yang menginspirasi pengunjung untuk bisa bersenang-senang tanpa mengotori pantai.
"Berbagai kegiatan olahraga seperti, pelatihan sepak bola coke kikcs dan bola voli dapat dinikmati oleh pengunjung, sambil menonton talk show lingkungan bersama komunitas blogger terkenal di Bali," ucapnya.
Acara sejak pagi hingga petang hari itu diakhiri dengan pelepasan tukik (anak penyu) sebanyak seribu ekor ke habitatnya.
"Tujuan dari pelepasan tukik tersebut adalah sebagai upaya melestarikan lingkungan dan satwa yang dilindungi undang-undang tersebut," katanya.(M038)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014