Denpasar (Antara Bali) - PT XL Axiata Tbk (XL) menjalin kerja sama dengan PT Ericsson Indonesia untuk mengkaji persiapan uji coba teknologi LTE atau "long term evolution" di Indonesia.
    
Siaran pers PT XL yang diterima ANTARA di Denpasar, Senin menyebutkan bahwa kerja sama itu ditandatangani oleh Direktur Network XL Dian Siswarini dan Direktur PT Ericsson Indonesia Sigit Permana di Jakarta, Senin.
    
Presiden Direktur XL Hasnul Suhaimi yang menyaksikan penandatangan itu Kepala Regional Ericsson Asia Tenggara dan Oceania Arun Bansal mengatakan bahwa pihaknya sangat serius mempelajari kemungkinan penerapan teknologi LTE di Indonesia.
    
"Kami menggandeng vendor jaringan telekomunikasi ternama ini untuk mengkaji persiapan ujicoba teknologi sehingga diharapkan akan diketahui lebih dalam mengenai kemungkinan penerapan teknologi telekomunikasi terbaru dan tercanggih itu di Indonesia," katanya.
    
Ia mengemukakan bahwa LTE bisa disebut juga sebagai evolusi teknologi komunikasi seluler menuju jaringan broadband (pita lebar) IP secara menyeluruh (end-to-end).
    
LTE, katanya, merupakan pengembangan dari teknologi 3G yang pada awalnya dari 3GPP 1 dikenal dengan nama R-8 (Release-8) yang lebih difokuskan ke arah kecepatan data transfer yang lebih tinggi dibandingkan dengan 3.5 G (HSDPA+).
    
Hasnul Suhaimi mengatakan, XL bersama dengan Ericsson akan mempelajari mengenai aspek-aspek teknis dan kemungkinan-kemungkinan lain yang muncul seandainya nanti XL mengadopsi teknologi LTE.
    
Menurut dia, kajian ini diharapkan dapat memberikan berbagai informasi bagi XL guna mempersiapkan diri lebih awal dalam menyongsong perkembangan-perkembangan, baik industri maupun teknologi yang secara cepat atau lambat akan terus bergulir.
    
Sementara Arun Bansal mengatakan bahwa dengan penandatanganan kerja sama ini lebih memperkuat komitmen Ericsson untuk terus memberikan solusi dan kontribusi terbaik bagi perkembangan industri telekomunikasi di Indonesia. 
    
"Kami sangat senang dapat berbagi dan berdiskusi dengan para operator dan akademisi untuk mengetahui lebih jauh manfaat apa yang dapat dilakukan dengan hadirnya LTE, bagi industri dan masyarakat," ujarnya.

Pewarta:

Editor : Masuki


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2010