Kairo (Antara Bali) - Duta Besar RI untuk Mesir Nurfaizi Suwandi dalam sepekan terakhir ini mengunjungi sejumlah provinsi di Mesir untuk memberikan bantuan sembilan bahan pokok kepada warga negara Indonesia (WNI) terkait krisis di negara itu.

"Saya sudah mengunjungi sejumlah provinsi termasuk di Zagazig dan Tafahna kemarin (Ahad, 25/8)," kata Nurfaizi di Kairo, Senin.

Dubes dikonfirmasi Antara mengenai kelanjutan bantuan kemanusiaan KBRI kepada WNI setelah penyerahan bantuan sembilan bahan pokok (sembako) secara simbolik di Konsuler KBRI Kairo pada Senin (19/8) pekan lalu.

Ketua Persatuan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia (PPMI) Cabang Tafahna, Anhar M Elluary, membenarkan kunjungan Dubes ke Tafahna pada Ahad (25/8).

"Pak Dubes didampingi Atase Pendidikan (Fami Lukman) dan Atase Pertahanan (Kolonel (Mar) Ipung Purwadi, memberikan bantuan berupa 100 kg beras, 10 dos mie instan, 40 kaleng ikan, satu dos minyak goreng, satu dos gula pasir untuk dibagi 75 mahasiswa," tutur Anhar, mahasiswa asal Ternate, Maluku Utara itu. (M038)

Pewarta: Oleh Munawar Saman Makyanie

Editor : M. Irfan Ilmie


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013