Pati (Antara Bali) - Rumah Sakit Keluarga Sehat Hospital (KSH) Pati, Jawa Tengah, Minggu, mengenalkan enam langkah cuci tangan dengan tarian kepada ribuan anak setempat.

Ajakan hidup bersih dengan membiasakan cuci tangan, bertepatan dengan Hari Ulang Tahun ke-7 RS KSH Pati tersebut, digelar di Jalan Lingkar Selatan Pati, Desa Mustokoharjo, Kecamatan Kota Pati.

Selain dihadiri ribuan balita berasal dari berbagai kelompok bermain, taman kanak-kanak, dan pelajar SD, kegiatan tersebut juga dihadiri sejumlah tamu undangan serta orang tua masing-masing siswa.

"Tarian 'Ayo Cuci Tangan' ini merupakan hasil kreasi kami dalam memperagakan enam langkah cuci tangan menurut WHO sebagai upaya hidup bersih dengan kebiasaan mencuci tangan," kata Direktur PT Keluarga Sehat Sejahtera Beni Purwanto usai acara penciptaan rekor MURI cuci tangan dengan antispektif, di Pati, Minggu.

Biasanya, kata dia, cuci tangan menggunakan sabun dan air, namun saat ini masyarakat juga bisa cuci tangan dengan antiseptik.

Bupati Pati Hariyanto menyatakan dukungan terhadap kegiatan gagasan RS KSH Pati tersebut, karena turut menyosialisasikan cara hidup bersih kepada generasi penerus di Pati. (IGT)

Pewarta: Oleh Akhmad Nazaruddin Lathif

Editor : I Gusti Ketut Agung Wijaya


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013