Denpasar (Antara Bali) - Bali Safari and Marine Park (BSMP) menawarkan paket promo menarik menyambut Hari Raya Galungan yang jatuh bagi masyarakat Pulau Dewata untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga di tempat rekreasi tersebut.
    
"Kami menawarkan paket menarik seharga Rp100 ribu per orang pada saat libur Galungan," kata Maria Christine Sadipun, selaku Marketing Communication BSMP saat dihubungi dari Denpasar, Minggu.

Harga tiket promo itu hanya berlaku bagi para pemilik kartu tanda penduduk (KTP) Bali. Para pengunjung dengan membeli paket tersebut sudah bisa menikmati berbagai fasilitas yang ada di Bali Safari and Marine Park.

"Paket tersebut sudah termasuk menikmati safari journey, animal dan elephant show, serta pertunjukan Bali Agung," ujarnya.

Promo itu berlaku selama empat hari, yakni 28-31 Maret 2013. Bagi warga Pulau Dewata yang berminat tinggal menunjukkan foto copy KTP.

"Masyarakat juga bisa melakukan pemesanan dengan menghubungi nomor kantor kami (0361)-715300," ucapnya. (IGT)

Pewarta:

Editor : Masuki


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013