Peluncuran buku dan pameran fotografi bertajuk "Bird's Eye of Bali" di Santrian Art Gallery, Sanur, Bali mewarnai pembukaan Sanur Village Festival ke-16 Tahun 2023 yang akan digelar 19-23 Juli 2023 di Pantai Matahari Terbit, Sanur.  
 
Kurator acara pameran Ida Bagus Putra Adnyana (Gustra) di Denpasar, Bali, Rabu mengatakan kegiatan pameran foto kali ini merupakan foto yang diambil dengan menggunakan drone DJI dari atas.
 
Sesuai temanya, pameran tersebut bermaksud menangkap Bali dan seluruh daya pikatnya dari kamera drone dan perspektif fotografer.
 
Pameran tersebut menghadirkan karya tiga orang fotografer yakni Hidwii (I Made Dwi Aryana), Antony Capox, dan Made Dwi Priyatna Indrawan.
 
Sementara itu, Ketua Panitia Sanur Village Festival 2023 Ida Bagus Gede Sidharta Putra yang juga Ketua Yayasan Pembangunan Sanur mengatakan penyelenggaraan pameran fotografi dan peluncuran buku tersebut patut disambut antusias untuk mendukung kreativitas anak-anak muda.

Baca juga: Sanur Village Festival 2023 promosikan pelestarian laut
 
"Sanur Village Festival kini bersinergi dengan kehidupan tradisi budaya dan menjadi wadah kreativitas masyarakat yang melimpah karena pariwisata berbasis masyarakat merupakan dinamika yang harus difasilitasi agar daerah kita terus berkembang secara positif," kata dia.
 
Menurut dia, Sanur Village Festival juga merespon perkembangan seni visual dan digital, fotografi dan video, termasuk fotografi di daerah dengan menggunakan pesawat tak berawak atau drone.
 
Sejumlah talenta muda menampilkan karya-karya mereka untuk menampilkan keindahan lanskap Bali, ritual dan tradisi keagamaannya, serta olahraga, dan pariwisatanya.
 
Selain dihadirkan dalam bentuk foto, karya yang dipamerkan juga diabadikan dalam buku berjudul 'Birds Eye View', untuk memperkaya literasi, wawasan visual, dan menginspirasi semua.
 
Adapun tiga fotografer yang menampilkan karyanya ditampilkan di Santrian Art Gallery, SanurI Made Dwi Aryana atau akrab disapa Hidwii pria kelahiran Denpasar sangat menyukainya desain visual. Pria yang menempuh kuliah di Institut Seni Indonesia itu kini berkonsentrasi penuh pada teknik fotografi drone.

Baca juga: "Sanur Village Festival" Denpasar datangkan hampir 20 ribu pengunjung/hari
 
Dia telah diundang ke beberapa tempat untuk kompetisi fotografi drone dan berakhir sebagai finalis. Sekarang dia adalah duta merek untuk perusahaan drone Internasional.
 
Selanjutnya Antony Capox, pria Jakarta yang menempuh pendidikannya di bidang komputer membuatnya cepat menguasai seluk beluk pemotretan dengan drone, meski sebelumnya ia juga pernah memotret dengan kamera DSLR.
 
Yang terakhir adalah Made Dwi Priyatna Indrawan. Pria Bali yang menyukai fotografi tersebut telah banyak menangkap peristiwa melalui kamera drone yang dimilikinya. Beberapa karya terbaiknya pun ditampilkan dalam pameran foto tersebut.
 
Adapun penyelenggaraan Sanur Village Festival Ke-16 tahun 2023 pada19-23 Juli mendatang mengangkat tema Amrta Sagara sebagai salah satu upaya untuk mengampanyekan pelestarian laut kepada masyarakat.
 
Selama pelaksanaan Sanur Village Festival, masyarakat umum akan dijamu dengan berbagai macam pertunjukan musik dan tari, beragam jenis kuliner dan pameran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

 

 

Pewarta: Rolandus Nampu

Editor : Adi Lazuardi


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2023