Sebanyak 1.481 orang petugas Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) Pemilu 2024 terus melakukan tahapan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih di wilayah Kabupaten Badung, Bali.

"Jumlah petugasnya sesuai dengan jumlah TPS di Kabupaten Badung yaitu sebanyak 1.481. Semua sudah bergerak sejak tanggal 12 Februari lalu hingga 14 Maret mendatang," ujar Ketua KPU Badung I Wayan Semara Cipta, Selasa.

Ia mengatakan, begitu dilantik seluruh petugas Pantarlih langsung mengikuti Bimtek yang dilanjutkan untuk melakukan Coklit minimal di lingkungan keluarganya masing-masing.

Di wilayah Badung, proses coklit dilakukan dengan menyasar sebanyak 403.475 orang sesuai dengan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4).

Menurut Wayan Semara Cipta, selain mencoklit warga yang masuk DP4, petugas Pantarlih juga mendata pemilih-pemilih potensial lainnya seperti warga yang pada 14 Februari 2024 nanti berusia 17 tahun.

Baca juga: KPU Buleleng lantik 2.275 petugas Pantarlih

"Selain itu petugas juga mendata pemilih potensial baru lainnya seperti warga yang sebelumnya bekerja sebagai TNI/Polri yang telah memasuki masa pensiun serta juga melakukan pencoretan terhadap warga yang sudah meninggal dunia," ungkap dia.

Ia menambahkan selama proses Coklit di Badung yang telah berlangsung beberapa hari, tahapan tersebut secara umum dinilai berjalan dengan lancar.

"Mungkin ada kendala sedikit seperti karena Coklit itu juga menggunakan aplikasi E-Coklit jadi ada beberapa wilayah yang susah sinyal seperti di sejumlah titik di daerah Badung Utara. Namun secara umum tahapannya berjalan dengan lancar," tambah Wayan Semara Cipta.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa mengajak dan mengimbau seluruh masyarakat Badung agar dapat menerima panitia pemilihan di wilayahnya masing-masing.

Hal itu dilakukan agar masyarakat dapat memastikan mereka yang memiliki hak pilih sudah terdaftar di dalam data melalui Coklit untuk Pemilu tahun 2024.

"Untuk itu, mari kita bersama-sama mensukseskan pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 dengan memastikan sudah menjadi pemilih yang terdaftar melalui Coklit," kata dia.

Baca juga: Wali Kota Denpasar ajak masyarakat dukung pelaksanaan coklit Pemilu 2024

Pewarta: Naufal Fikri Yusuf

Editor : Adi Lazuardi


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2023