Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Buleleng, Bali melaksanakan penjaringan calon anggota pengawas pemilu tingkat kecamatan menjelang perhelatan Pemilu 2024.

"Rekrutmen panitia pengawas pemilu (panwaslu) kecamatan se-Kabupaten Buleleng dilaksanakan selama dua hari," kata Ketua Bawaslu Buleleng, Putu Sugi Ardana, di Singaraja, Buleleng, Rabu.

Ia mengatakan, tercatat sebanyak 54 calon panwaslu telah mendaftar dan dijadwalkan untuk mengikuti seleksi berupa tes wawancara guna membuktikan kompetensi masing-masing.

Adapun sebanyak tiga orang calon panwaslu dengan nilai tes wawancara tertinggi pada masing-masing kecamatan, akan dinyatakan lolos tes wawancara dan selanjutnya akan dilantik pada penghujung Oktober 2022.

Sugi menjelaskan panwaslu tingkat kecamatan ke depannya akan memiliki tanggung jawab yang cukup berat, sebab mereka (calon) tidak hanya akan mengawasi pemilu, namun juga akan mengawasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang akan terlaksana di tahun yang sama.

Baca juga: Pemkab Buleleng siapkan satu data untuk kesejahteraan sosial

"Pada 14 Februari 2024 itu pemilu, lalu 27 November 2024 itu adalah pilkada, beban kerjanya cukup berat karena tahapan pilkada itu sudah dimulai pada saat tahapan pemilu berjalan. Cukup berat dibandingkan pemilu dan pilkada sebelumnya," jelas Sugi.

Sementara itu, rekrutmen calon panwaslu kecamatan di wilayah Kabupaten Buleleng cukup diminati oleh masyarakat yang ingin berkontribusi pada pesta demokrasi 2024.

Salah satunya adalah Gusti Ayu Suryani asal Desa Sawan. Suryani mengaku berpartisipasi pada seleksi calon panwaslu karena ingin mewujudkan pesta demokrasi yang terpercaya oleh masyarakat. "Ingin berkontribusi saja demi demokrasi kita," papar dia.

Tidak jauh beda dari Suryani, Bagus Setyo Rifandi yang merupakan calon panwaslu asal Kelurahan Banyuning itu ingin mewujudkan pemilu yang nyaman bagi masyarakat. "Saya akan wujudkan dengan memfasilitasi segala kebutuhan masyarakat akan pemilu yang berjalan dengan baik," katanya.

Baca juga: Bupati Buleleng minta masyarakat awasi netralitas ASN jelang Pemilu 2024

Pewarta: IMBA Purnomo

Editor : Adi Lazuardi


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2022