Singaraja (Antara Bali) - Aset Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali Cabang Singaraja hingga Mei 2012 mencapai Rp755,9 miliar, meningkat dibanding akhir tahun 2011 yang tercatat Rp714,5 miliar.

"Aset bank kami bisa terus meningkat berkat dukungan masyarakat. Nasabah merasa nyaman dalam menyimpan uangnya," kata Kepala BPD Bali Cabang Singaraja, Gede Sukanada, SE di Singaraja, Jumat.

Ia mengatakan, dari aset yang dimiliki tersebut membuat BPD Bali Cabang Singaraja pada tahun 2011 memperoleh keuntungan sebesar Rp37,1 miliar. Sementara periode Januari- Mei 2012 keuntungan diraih sebesar Rp23,9 miliar.

Gede Sukanada menambahkan, dengan pendekatan lokal genius masyarakat, khususnya nasabah tidak merasa ragu untuk menyimpan dananya di bank milik pemerintah daerah ini.

Hal itu sebagai bukti kepercayaan masyarakat terhadap perbankan, karena  posisi tabungan hingga akhir Mei 2012 sebesar Rp 165,7 miliar, sedangkan deposito mencapai Rp62 miliar.(*/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012