Denpasar (Antara Bali) - Rektor Universitas Udayana Prof Dr dr I Made Bakta SpPD (KHOM) mengatakan kuota penerimaan mahasiswa baru pada tiga fakultas di kampus setempat pada tahun ini ditambah.

Rektor Unud Made Bakta, di Denpasar, Selasa, mengatakan kebijakan ini berdasarkan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tentang penambahan kuota jumlah mahasiswa baru.

Menurut dia, kuota penerimaan mahasiswa baru di kampus Unud tahun 2012 ditambah 10 persen. Namun, penambahan ini hanya berlaku untuk tiga fakultas yakni Fakultas Teknik, Fakultas Pertanian dan Fakultas Matematika serta Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA). Nantinya mahasiswa baru itu akan tersebar di beberapa program studi.

"Jumlah mahasiswa baru yang akan kami terima semula 3.365 orang. Kalau ditambah 10 persen, maka jumlah keseluruhan mahasiswa baru nanti menjadi sekitar 3.700 orang," ujarnya.

Penerimaan mahasiswa baru, lanjut dia, melalui dua tahap pendaftaran, yakni sistem Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) serta Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK).(LHS/T007) 

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012