Denpasar (Antara Bali) - Pemerintah Kota Denpasar dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB) menggunakan sistem "online" dengan harapan dapat dilaksanakan secara terbuka.

"Dengan penerimaan calon siswa secara 'online' (berjaringan) semua jadi transparan. Mengingat kejujuran itu harus dipertahankan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat," kata Sekretaris Daerah Kota Denpasar Anak Agung Rai Iswara di Denpasar, Kamis.

Pada acara sosialisasi PPDB yang diikuti kepala sekolah, komite sekolah SMP, SMA dan SMK se-Kota Denpasar, ia mengatakan, langkah ini suatu proses di bidang pendidikan untuk melayani masyarakat secara terbuka dan transparan.

"Pasti dalam proses pelaksanaan ini ada tantangan untuk menuju kearah lebih baik," ujar Rai Iswara.

Untuk itu, kata dia, perlu pelaksanaan program ini diawasi bersama-sama sehingga hasil yang diharapkan sesuai dengan harapan.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Denpasar I Gusti Ngurah Eddy Mulya mengatakan, pelaksanaan PPDB sistem "online" diterapkan untuk semua sekolah negeri SMP, SMA dan SMK termasuk juga rintisan sekolah bertaraf internasional (RSBI).(LHS/T007) 

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012