Timnas polo air putra diharapkan mampu menyumbangkan emas pertama bagi kontingen Indonesia pada SEA Games 2019 di Filipina setelah melakukan persiapan yang cukup matang.

Harapan untuk merebut emas pertama itu disampaikan oleh Chief de Mission (CdM) Kontingen Indonesia, Harry Warganegara di sela-sela pelepasan tim polo air di Jakarta, Jumat malam.

''Polo air menjadi kontingen keempat yang berangkat lebih dulu ke Filipina dan akan bertanding sebelum opening ceremony digelar. Saya harap polo air bisa menjadi penyumbang medali pertama bagi Indonesia di SEA Games 2019,'' kata Harry Warganegara dalam keterangan resminya.

Baca juga: Buleleng Tuan Rumah Kualifikasi PON Polo Air

Timnas polo air putra di ajang SEA Games 2017 keluar sebagai runner-up setelah kalah dari Singapura. Pelatih Milos Sakovic pun optimistis untuk membawa anak asuhnya itu keluar sebagai yang terbaik di turnamen multi cabang antara negara Asia Tenggara tersebut tahun ini.

"Memang SEA Games 2017 kami berakhir di peringkat kedua, hanya kalah dari Singapura. Itupun hanya selisih gol. Tahun ini saya optimis kami bisa juara" kata pelatih asal Serbia itu.

Selama di Filipina, Sakovic akan didampingi oleh Deddy Utama selaku manajer dan dua pelatih lokal, yaitu Dean Baldwin dan Benny Respati.

Baca juga: Timnas polo air jalani laga uji coba di Filipina

Sebanyak 13 atlet putra dibawa ke kejuaraan dua tahunan itu. Mereka adalah Rezza Auditya Putra, Ridjkie Mulia, Novian Dwi Putra, Delvin Felliciano, Fakri Mahmud, Andi Muhammad Uwaizulqarni, Beby Willy Eka Paksi Tarigan, Zaenal Arifin, Rafi Alfaris, Made Agung Dwicahya Arsana, Silvester Goldberg Manik, Yusuf Budiman, dan Rian Rinaldo.

Awal tahun ini, sebagai salah satu persiapan ke SEA Games 2019, dua pemain polo air putra, Rezza Auditya Putra dan Ridjkie Mulia, telah menimba pengalaman bermain di liga polo air Serbia dengan memperkuat klub VK Beograd di Liga A, kasta tertinggi liga polo air di negara itu.

Cabang polo air di SEA Games 2019 akan mulai 26 November di Aquatics Centre, New Clark City.

Selain polo air, cabang olahraga yang sudah dipertandingkan sebelum pembukaan adalah sepak bola. Indonesia pada laga perdana bakal menghadapi sang juara bertahan yaitu timnas Thailand, Selasa (26/11).


Pewarta: Bayu Kuncahyo

Editor : I Komang Suparta


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2019