Dinas Sosial Provinsi Bali memberikan bantuan sejumlah bahan pokok dan uang untuk Dadong (nenek) Nyoman Puspa (69) dari Sukasada, Kabupaten Buleleng, yang tinggal di gubuk reyot dengan atap dari anyaman daun kelapa, lantai tanah dan dinding ditutupi bekas pembungkus semen.

"Dadong Puspa memang keluarga kurang mampu, sekarang dia tinggal dengan adiknya, dia masuk di KK adiknya. Tinggal di dapur, tetapi ada tempat tidurnya, memang tidak layak tidur di sana dengan umur yang sudah tua," kata Kepala Dinas Sosial Provinsi Bali Dewa Gede Mahendra Putra usai memberikan bantuan tersebut, di Denpasar, Jumat.

Dewa Mahendra mengunjungi langsung dan mengirimkan bantuan untuk Dadong Puspa didampingi perwakilan Dinas Sosial Kabupaten Buleleng dan Relawan Bali. Sebelumnya dia mendapatkan informasi awal kondisi Dadong Puspa tersebut melalui pemberitaan di media.

Dengan kunjungan langsung tersebut, diketahui jika kondisi perekonomian Dadong Puspa kurang mampu dan tinggal bersama sang adik. Beruntung ia sudah mendapat bantuan pemerintah berupa Program Keluarga Harapan (PKH), Beras Sejahtera (Rastra) dan jaminan kesehatan Kartu Indonesia Sehat (KIS).

Baca juga: Tinggal dalam tenda, Dinsos Bali bantu warga Penaga-Bangli

Dewa Mahendra menambahkan, terkait kondisi tempat tinggalnya yang tidak layak, dalam waktu dekat akan dibantu rehab oleh Relawan Bali.

"Nanti akan dibantu oleh Relawan Bali untuk tempat tinggalnya," kata Dewa Mahendra  yang juga mantan Kepala Biro Humas dan Protokol Pemprov Bali itu

Dewa Mahendra mengatakan kegiatannya turun ke lapangan sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah kepada masyarakat kurang mampu.

Pada kesempatan tersebut, Dinas Sosial Provinsi Bali menyerahkan bantuan berupa beras 20 kilogram, telur serta sejumlah uang.

Baca juga: Pemprov Bali respons informasi warga miskin di Klungkung

Pewarta: Ni Luh Rhismawati

Editor : Adi Lazuardi


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2019