Tabanan (Antaranews Bali) - Wakil Bupati Tabanan, Bali I Komang Gede Sanjaya didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) setempat I Made Yudiana, meninjau upaya perbaikan jalan Desa Kediri menuju Desa Belalang serta Pantai Kedungu, Kamis.

Ruas jalan Kediri menuju Belalang tersebut total 5,7 kilometer, namun sekitar 2,1 kilometer di antaranya mengalami kerusakan yang sudah mulai diperbaiki dengan cara ditambal. Demikian pula ruas jalan Belalang menuju Pantai Kedungu yang totalnya 2,2 kilometer seluruhnya mengalami rusak ringan.

Sepanjang jalan menuju pantai tersebut sudah mulai diperbaiki dengan cara ditambal dan rencananya dalam tahun 2018 ini seluruhnya juga akan dihotmix, ujar kepala Dinas PU I Made Yudiana.

Wabup Komang Gede Sanjaya dalam kunjungannya itu juga didampingi anggota DPRD Tabanan I Made Edi Wirawan, Camat Kediri I Made Murdika, Perbekel dan tokoh adat setempat.

Ia juga melihat dari dekat proses pembangunan dan penataan Pantai Kedungu sebagai destinasi pariwasata di daerah "gudang beras" Pulau Dewata.

Ia mengharapkan dengan adanya upaya perbaikan jalan dan penataan pantai sebagai obyek wisata mampu memberikan dampak pisitif terhadap perekonomian masyarakat setempat.

Kunjungan Wabup Komang Gede Sanjaya dan rombongan untuk mengetahui sejauh mana upaya perbaikkan jalan telah dilakukan, mengingat jalan tersebut merupakan penghubung menuju Pantai Kedungu yang merupakan Aset pariwisata.

Hal itu dilakukan mengingat objek wisata itu mulai mendapat kunjungan wisatawan dalam dan luar negeri yang diharapkan mampu meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat. (WDY)

Pewarta: Pande Yudha

Editor : Adi Lazuardi


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2018