Denpasar (Antara Bali) - Siswa Asing Sanur Independent School (SIS) menampilkan "Tari Dekade" (Dancing throught the Decades) dari tahun 1950 hingga tahun 2000 di Ksirarnawa Taman Budaya Denpasar, Kamis.

"Penampilan siswa asing  SIS dari siswa Playgourp ,TK, SD itu bertujuan agar mereka mengenal dan memberikan edukasi tentang musik terhadap anak-anak usia dini," kata Kepala Sekolah SIS Cokorda Agung Anre Juniana.

Selain itu juga membuktikan bahwa pemberitaan Erupsi Gunung Agung yang sudah menyebar ke mancanegara itu tidak membuat masyarakat internasional beranjak dari menyaksikan  pertunjukan "Tari Dekade" itu.

"Pementasan ini memang dilakukan sebagai pertunjukan untuk orangtua murid asing dan menjelang liburan panjang penutup tahun," katanya.

Senada dengan National principal expart  Mark dalam sambutan mengatakan pementasan ini diberikan kepada orangtua murid sebagai hadiah terindah diakhir tahun 2017.

Para pengunjung tidak hanya orang tua siswa asing tetapi turis yang sedang berlibur ikut membaur dengan masyarakat yang memenuhi acara tersebut.

Untuk menambah kemeriahan acara tersebut di adakan undian berhadiah karena setiap pengunjung dikenakan tiket masuk mulai Rp 10 ribu - Rp 40.000 dengan hadiah utama 1 unit sepeda motor Vario.

Acara ini juga di dukung oleh beberapa perusahaan BUMN dan swasta yakni, Jasa Raharja, Bank BNI, Bank BRI, Bank BPD, Kasih Ibu Hospital, Bali Zoo, Bali Bunda, Hotel Mulia Bali, Finns Club, Asher and Colin Parent, Rhys's Dad (Novotel Hotels dan Resort), Lyra. (*)

Video oleh Desy Dora


Pewarta: Oleh Desy Dora

Editor : I Nyoman Aditya T I


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017