Los Angeles (Antara Bali) - Film khayalan Abad Pertengahan "Game of Thrones" memimpin peraihan Creative Arts Emmys, Sabtu (15/9), dalam upacara yang juga memberi penghormatan kepada Kathy Bates lewat "Two and a Half Men".
Pada malam penghargaan bagi para aktor tamu, koreografer, musikus dan editor tayangan TV tahun ini, "Games of Thrones" di HBO meraih enam penghargaan, termasuk kostum, tata-rias dan efek visual khusus.
Tayangan "Saturday Night Live" membawa pulang empat penghargaan --termasuk piala aktor tamu terbaik buat komedian Jimmy Fallon sebagai tuan rumah. Tayangan itu bersaing ketat untuk mengisi tempat kedua dengan drama Charles Dickens "Great Expectations" di PBS dan dokumenter alam Discovery Channel "Frozen Planet".
Kathy Bates (64) adalah peraih aktris tamu di komedi "Two and a Half Men". Peraih Oscar tersebut, yang pekan ini mengungkapkan ia baru-baru ini menjalani dua operasi masectomi, memerankan hantu Charlie Sheen/Charlie Harper lengkap dengan cerutu dan baju bowling, yang jadi ciri khas.
Dalam malam penuh kejutan, tayangan iklan 1960-an dan drama seris terbaik peraih empat Emmy "Mad Men" tak meraih penghargaan seni kreatif.
Namun "Mad Men" masih berharap akan menggondol penghargaan utama pekan depan di Primetime Emmys, yang memberi penghargaan kepada aktor, penulis, film komedi dan drama terbaik dan diselenggarakan di Los Angeles, yang dituan-rumahi oleh Jimmy Kimmel.(IGT/T007)