Jakarta (ANTARA) - Petenis putri Amerika Serikat Bernarda Pera dan petenis Prancis Alize Cornet maju ke putaran kedua dengan kemenangan dua set langsung pada turnamen Bronx Open di New York pada Minggu (Senin WIB).
Pera, yang dikalahkan Veronika Kudermetova dua kali tahun ini, berhasil membalas kekalahannya itu dengan kemenangan meyakinkan 6-0, 6-2 atas petenis Rusia tersebut. Dia maju ke babak 16 besar untuk menghadapi unggulan ketiga Barbora Strycova yang mendapat bye.
“Saya merasa cukup bagus dan saya pikir saya telah memainkan pertandingan luar biasa, hampir sempurna. Saya tidak banyak berubah (dari Cincinnati),” kata Pera seperti dilaporkan Reuters.
“Tenis bisa berubah sangat cepat. Satu hari anda bermain bagus dan hari lainnya anda tidak bermain begitu bagus. Dia pemain yang hebat, jadi saya senang dengan kemenangan ini,” kata Pera.
Baca juga: Pasangan Barki/Ruan melaju semifinal Combiphar Tennis Open
Baca juga: Tiga wakil Indonesia gagal bersinar di Combiphar Tennis Open
Sementara itu Alize Cornet meskipun juga meraih kemenangan dalam dua set langsung ketika mengalahkan petenis Ukraina Kateryna Kozlova, dia masih membutuhkan waktu 97 menit untuk menyelesaikan pertandingan yang berakhir 6-4, 6-2.