Jakarta (Antara Bali) - Newcastle United sukses mengalahkan Preston North End enam gol tanpa balas dalam pertandingan babak 16 besar Piala Liga Inggris (EFL Cup) di Stadion St James Park, Newcastle, Rabu dini hari WIB.

Statistik Sky Sports mencatat, Newcastle memenangi penguasaan bola hingga 66 persen dan melepaskan 13 tembakan tepat sasaran, sementara Preston hanya berkesempatan sekali melakukannya sepanjang laga.

Newcastle membuka keunggulan pada menit ke-19 lewat sundulan Alesandar Mirovicdari jarak dekat setelah memaksimalkan umpan Matt Ritchie.

Preston harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-27 setelah Alan Browne diganjar kartu merah setelah melakukan pelanggaran keras.

Tim tuan rumah berhasil memanfaatkan keunggulan jumlah pemain dengan mencetak gol pada menit 38 melalui gol Mohamed Diame yang melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang melesat ke sudut kiri gawang.

Beranjak ke babak kedua, Newcastle mendapat hadiah penalti pada menit 52 setelah Bailey Wright melakukan pelanggaran di area terlarang. Matt Ritchie yang maju sebagai eksekutor sukses menunaikan tugasnya dengan sempurna.

Dua menit berselang, Newcastle mencetak gol keempat melalui gol kedua Aleskandar Mitrovic yang melesakkan bola dari jarak dekat.

Jelang pertandingan berakhir, tepatnya menit 87, tim tuan rumah mencetak gol kelimanya lewat aksi Mohamed Diame. Kemudian pada menit injury time, Newcastle mencatatkan gol keenam melalui kaki Ayoze Perez menyusul situasi set piece.

Hingga pertandingan usai, tak ada gol tambahan tercipta. 6-0 untuk kemenangan telak Newcastle, demikian Sky Sports. (WDY)

Penerjemah: Try Reza Essra

Pewarta:

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016