Singaraja (Antara Bali) - Kepolisian Resor Buleleng, Bali, menyiagakan ratusan personel untuk mengamankan konser kelompok musik Slank pada pembukaan Buleleng Festival 2016 di Kota Singaraja, Selasa.

"Kami sudah siap 100 persen mengamankan konser Slank di Buleleng. Kami juga sudah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak utamanya panitia," kata Kepala Bagian Operasi Polres Buleleng, Komisaris Polisi I Made Joni Antara Putra di Singaraja.

Menurut dia, pihaknya akan melakukan pengamanan ekstra ketat terlebih lagi Slank merupakan salah satu grup musik legenda di tanah air memiliki massa besar.

Apalagi, kata dia, konser Slank akan digelar secara gratis, tanpa pungutan bayaran, diperkirakan para penggemar dari wilayah Jawa Timur dan Lombok juga akan datang ke Buleleng.

Dikatakan pula, pengamanan ekstra juga dilakukan karena selama ini konser Slank memiliki tingkat kerawanan cukup tinggi baik kerusuhan maupun tindakan kriminal lainnya sehingga perlu mendapatkan perhatian khusus.

"Kami akan periksa dari awal pintu masuk. Polisi akan memeriksa semua hal atribut hingga kemungkinan penonton membawa senjata tajam (sajam) yang dapat membahayakan," katanya.

Polisi juga menyiagakan mobil pengendali massa dan Armor Water Canon (AWC) untuk mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan buruk yang bisa saja terjadi," paparnya. (WDY)

Pewarta: Pewarta: I Made Bagus Andi Purnomo

Editor : I Made Andi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016