Mangupura (Antara Bali) - Wakil Bupati Badung, Bali, I Ketut Suiasa menyampaikan apresiasi kepada panitia pelaksanaan pekan olahraga dan seni (Porseni) yang diikuti seluruh Desa se-Kecamatan Abiansemal, karena diyakini dapat membuat masyarakat sehat.
"Saya berharap kegiatan ini terus dilakukan, sehingga dapat menggali potensi atlet Badung ke depannya," ujar Suiasa dalam sambutannya di Mangupura, Rabu.
Dalam acara penutupan pekan olahraga desa itu yang berlangsung di Desa Punggul, Abiansemal, Badung itu, pihaknya meminta kegiatan ini dapat membangun solidaritas masyarakat yang ikut memeriahkan kegiatan olahraga tersebut.
Ia juga mengharapkan, kegiatan pekan olahraga dan seni yang diikuti seluruh Desa di Kecamatan Abiansemal itu, mampu mencetak atlet berprestasi untuk Bali dan tingkat nasional.
Dalam acara itu turut dihadiri, Ketua DPRD Badung diwakili anggota DPRD Badung I Gede Suardika, anggota DPRD Badung I Nyoman Dirgayusa, Muspika Kecamatan Abiansemal dan segenap jajaran pimpinan desa adat setempat.
Untuk memotivasi masyarakat, Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menyerahkan bantuan sebesar Rp10 juta.
Ketua Panitia Dewa Made Arta menambahkan, kegiatan Porseni Desa Punggul mengangkat tema "Semangat olahraga dan seni kita junjung sportifitas, kreativitas dan solidaritas untuk meraih prestasi".
"Dari moto ini diharapkan terwujudnya desa sebagai pranata sosial yang kuat dan berwibawa untuk memberdayakan semua potensi warga masyarakat agar berkembang menjadi manusia yang berkualitas sehingga mampu dan proaktif dalam menjawab tantangan jaman yang selalu berubah," ujarnya. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016
"Saya berharap kegiatan ini terus dilakukan, sehingga dapat menggali potensi atlet Badung ke depannya," ujar Suiasa dalam sambutannya di Mangupura, Rabu.
Dalam acara penutupan pekan olahraga desa itu yang berlangsung di Desa Punggul, Abiansemal, Badung itu, pihaknya meminta kegiatan ini dapat membangun solidaritas masyarakat yang ikut memeriahkan kegiatan olahraga tersebut.
Ia juga mengharapkan, kegiatan pekan olahraga dan seni yang diikuti seluruh Desa di Kecamatan Abiansemal itu, mampu mencetak atlet berprestasi untuk Bali dan tingkat nasional.
Dalam acara itu turut dihadiri, Ketua DPRD Badung diwakili anggota DPRD Badung I Gede Suardika, anggota DPRD Badung I Nyoman Dirgayusa, Muspika Kecamatan Abiansemal dan segenap jajaran pimpinan desa adat setempat.
Untuk memotivasi masyarakat, Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menyerahkan bantuan sebesar Rp10 juta.
Ketua Panitia Dewa Made Arta menambahkan, kegiatan Porseni Desa Punggul mengangkat tema "Semangat olahraga dan seni kita junjung sportifitas, kreativitas dan solidaritas untuk meraih prestasi".
"Dari moto ini diharapkan terwujudnya desa sebagai pranata sosial yang kuat dan berwibawa untuk memberdayakan semua potensi warga masyarakat agar berkembang menjadi manusia yang berkualitas sehingga mampu dan proaktif dalam menjawab tantangan jaman yang selalu berubah," ujarnya. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016