Denpasar (Antara Bali) - Nestle Indonesia mengampanyekan pola hidup sehat selama dua pekan di 60 pusat perbelanjaan di 40 kota di Nusantara sebagai bagian dari misi perusahaan produsen makanan dan minuman serta susu itu.

"Misi perusahaan kami memang seperti itu. Kami berusaha mendekatkan diri dengan konsumen yang selama ini setia mengonsumsi beraneka ragam produk kami," kata Kepala Wilayah 12 PT Nestle Indonesia Markus J Pranowo kepada ANTARA, di Denpasar, Jumat petang.

Selama dua pekan sejak 1 Oktober ini, katanya, masyarakat akan mudah menemukan satu gerai di beberapa pusat perbelanjaan di Bali, yang mengajak masyarakat mengetahui pola hidup sehat.

Salah satu bentuknya adalah anjuran untuk meminum susu dan berbagai produk yang mendukung pola hidup sehat itu.

Tidak cuma produk Nestle yang dipajang di gerai-gerai itu karena terdapat juga sejumlah ahli gizi yang disiapkan untuk melayani konsultasi dari masyarakat terkait gizi mereka.

"Dengan berbelanja produk kami, masyarakat boleh berkonsultasi dengan para ahli gizi itu," kata Pranowo.

Secara ringkas, katanya, jika konsumen itu berbelanja produk Nestle seharga Rp50.000, maka dipersilakan menikmati satu dari tiga fasilitas yang disediakan, yaitu berkonsultasi dengan ahli gizi, menendang bola dengan hadiah satu produk, atau mendapat pijatan refleksi.

Jika konsumen itu berbelanja Rp75.000 maka dua fasilitas bisa dinikmati, sedangkan berbelanja Rp100.000 maka ketiga-tiganya boleh dinikmati.

Menurut Pranowo, cara mendekatkan diri dengan masyarakat di berbagai pusat perbelanjaan itu ditempuh karena perusahaan yang berpusat di Swiss itu berkomitmen kuat pada upaya peningkatan kualitas hidup masyarakat Indonesia.

"Mengonsumsi makanan dan minuman bergizi merupakan satu penunjang pola hidup sehat. Hal ini masih perlu didukung dengan istirahat cukup dan berolahraga secara rutin sesuai perkembangan usia," katanya.(*)

Pewarta:

Editor : Masuki


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2010