Jakarta (Antara Bali) - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie (ARB)
mengatakan rencana kedatangan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra
Prabowo Subianto ke kediaman pribadinya kemungkinan untuk membicarakan
koalisi.
"Intinya silahturahmi saja. Saya kan kenal Pak Prabowo bukan setahun dua tahun saja. Mungkin saja ada pembicaraan koalisi," kata ARB di kediamannya, Jakarta, Selasa.
Ical menekankan kemungkinan koalisi hanya terjadi jika ada kesamaan platform serta visi dan misi antara kedua partai.
"Tentu harus dilihat bagaimana platformnya. Sama-sama kita lihat dulu itu," kata Ical.
Hingga berita ini disiarkan, Prabowo belum tampak hadir di kediaman Ical di Jalan Mangunsarkoro, Menteng, Jakarta. Sejumlah wartawan dari berbagai media massa sudah ramai berkumpul di luar kediaman Ical.
Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Idrus Marham tampak hadir di kediaman Ical, namun ia enggan memberikan informasi terkait pertemuan Prabowo-Ical.(WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014
"Intinya silahturahmi saja. Saya kan kenal Pak Prabowo bukan setahun dua tahun saja. Mungkin saja ada pembicaraan koalisi," kata ARB di kediamannya, Jakarta, Selasa.
Ical menekankan kemungkinan koalisi hanya terjadi jika ada kesamaan platform serta visi dan misi antara kedua partai.
"Tentu harus dilihat bagaimana platformnya. Sama-sama kita lihat dulu itu," kata Ical.
Hingga berita ini disiarkan, Prabowo belum tampak hadir di kediaman Ical di Jalan Mangunsarkoro, Menteng, Jakarta. Sejumlah wartawan dari berbagai media massa sudah ramai berkumpul di luar kediaman Ical.
Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Idrus Marham tampak hadir di kediaman Ical, namun ia enggan memberikan informasi terkait pertemuan Prabowo-Ical.(WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014