Negara (Antara Bali) - RSU Negara, Kabupaten Jembrana menyelesaikan pembangunan gedung pelayanan untuk ibu melahirkan, senilai Rp6 miliar yang dikerjakan selama dua tahap.

"Dana pembangunan gedung ini sebagian besar berasal dari Dana Alokasi Khusus, ditambah dana pendamping dari APBD Jembrana, dengan total keseluruhan Rp6 miliar. Tahap pertama, kami kerjakan tahun 2012, dan yang terakhir tahun 2013," kata Direktur RSU Negara, dr Made Dwipayana, saat peresmian gedung tersebut, Sabtu.

Gedung untuk Pelayanan Obstetri Neotanal Emergency Komprehensif (Ponek) ini, menurutnya, dikhususkan untuk menanggulangi kasus gawat darurat ibu melahirkan, secara menyeluruh.

Selain itu, katanya, pembangunan gedung baru ini juga untuk memenuhi persyaratan perubahan tipe RSU Negara dari C ke B.

"Kami terus memenuhi persyaratan tipe B,sehingga selain Ponek, kami juga membangun gedung pasca bersalin, gedung interna, instalasi pengolahan limbah yang dananya dari APBD Jembrana," ujarnya.(GBI)

Pewarta: Oleh Gembong Ismadi

Editor : Gembong Ismadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014