Nusa Dua (Antara Bali) - Ketua Komite Ekonomi Nasional Chairul Tanjung menyatakan bahwa persiapan Konferensi Tingkat Tinggi Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (KTT APEC) saat ini sudah mencapai sekitar 80 persen.

"Kurang lebih persiapan sudah mencapai 70-80 persen mendekati sempurna," katanya saat menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Penyelenggaraan KTT APEC di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Minggu.

Ia menyatakan bahwa selaku `steering committe`, pihaknya masih memiliki waktu sekitar tiga minggu untuk mempersiapkan penuh semua keperluan sebelum konferensi akbar itu berlangsung mulai 1-9 Oktober 2013.

Menurut dia, hampir 20 persen persiapan yang belum rampung menjelang KTT APEC tersebut sebagian besar terkonsentrasi pada pembenahan infrastruktur seperti penyelesaian pengerjaan proyek Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, hotel, dan beberapa hal yang berkaitan dengan teknis persiapan.

"Kami harapkan bandara selesai tanggal 29 September ini namun kami harap tanggal 19 September sudah bisa digunakan," ucapnya. (M038)

Pewarta: Oleh Dewa Sudiarta Wiguna

Editor : M. Irfan Ilmie


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013