Jakarta (Antara Bali) - JKT48 merayakan Hari Kemerdekaan RI ke-68 dengan mengajak
penggemarnya menyanyikan lagu "Hari Merdeka" di Lapangan Blok S,
Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
"Semuanya semangat ya," kata Haruka Nagawa, salah seorang anggota JKT48.
Ratusan penggemar pun dengan semangat mengikuti 51 anggota JKT48 menyanyikan lagu nasional itu.
"Hari lahirnya bangsa Indonesia. Merdeka," nyanyi mereka.
Meski matahari sore itu cukup terik, anggota JKT48 tidak patah semangat.
"Panas-panas enggak apa-apa. Ini ngelambangin persatuan Indonesia. Kami tetap semangat karena fans juga semangat," tutur Nabilah Ratna Ayu, personel JKT48 lainnya.
Lebih dari tiga kali JKT48 menyanyikan lagu itu. Rupanya, manajemen JKT48 juga merekam acara nyanyi bareng dengan penggemar itu.
Menurut Elfi Syamiar, Humas JKT48, video itu akan diunggah ke YouTube.
Selain menyanyikan lagu "Hari Merdeka", Tim J juga melakukan pengambilan gambar untuk "Koishuru Fortune Cookies", single terbaru mereka yang rencananya keluar bulan ini. (WRA)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013
"Semuanya semangat ya," kata Haruka Nagawa, salah seorang anggota JKT48.
Ratusan penggemar pun dengan semangat mengikuti 51 anggota JKT48 menyanyikan lagu nasional itu.
"Hari lahirnya bangsa Indonesia. Merdeka," nyanyi mereka.
Meski matahari sore itu cukup terik, anggota JKT48 tidak patah semangat.
"Panas-panas enggak apa-apa. Ini ngelambangin persatuan Indonesia. Kami tetap semangat karena fans juga semangat," tutur Nabilah Ratna Ayu, personel JKT48 lainnya.
Lebih dari tiga kali JKT48 menyanyikan lagu itu. Rupanya, manajemen JKT48 juga merekam acara nyanyi bareng dengan penggemar itu.
Menurut Elfi Syamiar, Humas JKT48, video itu akan diunggah ke YouTube.
Selain menyanyikan lagu "Hari Merdeka", Tim J juga melakukan pengambilan gambar untuk "Koishuru Fortune Cookies", single terbaru mereka yang rencananya keluar bulan ini. (WRA)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013