Denpasar (Antara Bali) - Kampanye "Earth Hour" WWF yang dilaksanakan Sabtu (23/3) malam di sejumlah kawasan di Bali diperkirakan mampu menghemat energi listrik cukup tinggi.

"Perkiraan itu berdasarkan pengalaman kampanye tahun lalu yang bisa menghemat sampai 300 megawatt," kata Fahry Bakhar selaku koordinator kampanye itu di Denpasar, Sabtu.

Berdasarkan data yang diperoleh dari pihak PLN Distribusi Bali, tambah dia, sejumlah hotel dan perumahan di Pulau Dewata ikut mendukung kampanye penghematan penggunaan listrik tersebut.

Dia menjelaskan, dari jumlah penghematan energi hasil kampanye tahun lalu itu, yang tertinggi menyumbang adalah kawasan perumahan. "Sekitar 70 persen di antaranya adalah perumahan yang penghuninya rela melakukan penghematan listrik dengan mematikan sejumlah peralatan dan lampu," ujarnya.
    
Menurut dia, terjadi peningkatan penghematan energi listrik pada kampanye 2012 dibandingkan kegiatan yang sama sebelumnya.
    
Terjadi peningkatan jumlah penghematan sebesar 20 megawatt dari periode 2011 sebesar 280 megawatt menjadi 300 megawatt pada 2012. (IGT)

Pewarta:

Editor : Masuki


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013