Berlin (Antara Bali) - Pelaku pariwisata Annette Horschmann mempromosikan Danau Toba dan keindahan alamnya dengan mempertontonkan video klip dan foto-foto di Pameran Pariwisata Internasional Berlin (ITB Berlin) 2013.

Jumat (8/3) waktu setempat, Annette yang merupakan wanita asal Jerman itu menjelaskan bahwa dirinya hadir di ITB Berlin dengan usaha sendiri, bertujuan mempromosikan pariwisata Danau Toba.

"Tanpa harus mengeluh karena tidak ada dukungan dari pihak lain, saya hadir di ITB Berlin untuk menarik perhatian warga Jerman ke Danau Toba. Saya sangat yakin, banyak warga Jerman yang berminat datang ke Danau Toba," katanya.

Pegiat pelestarian Danau Toba itu mengaku baru bisa tampil di salah satu stan (booth) Indonesia mulai tanggal 9 Maret, karena ada sebagian peserta ITB Berlin yang sudah pulang sejak hari itu.

"Ada sahabat yang memberi peluang untuk mempresentasikan sejumlah foto dan video klip mengenai Danau Toba yang saya miliki," katanya seraya menyebutkan, di paviliun Indonesia itu akan ditamilkan foto dan video klip dalam sebuah layar TV secara interaktif.

Di sisi lain, Annette mengaku kecewa karena tidak menemukan poster, flyer atau banner mengenai pariwisata Danau Toba di ITB Berlin, padahal objek tersebut merupakan dalah satu destinasi penting yang dipromosikan di Jerman, selain Bali dan puluhan destinasi lain. (*/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013