Pada Minggu (3/12/2023), Sejumlah peristiwa di Indonesia dan Provinsi Bali khususnya telah diberitakan Kantor Berita ANTARA Biro Bali.

Berikut rangkuman berita-berita yang mungkin anda lewatkan kemarin dan masih layak untuk disimak pagi ini.


1. Bali United fokus ke Liga 1 Indonesia setelah kandas di fase grup Piala AFC            

Bali United memutuskan untuk fokus meningkatkan kinerja tim dalam kompetisi Liga 1 Indonesia setelah memastikan kandas di fase Grup G Piala AFC.

Selengkapnya di sini


2. Kunjungan wisatawan di Taman Bunga Bedugul Bali

Wisatawan berjalan di area taman bunga berbentuk burung merak saat berkunjung di The Blooms Garden, Bedugul, Tabanan, Bali, Minggu (3/12/2023). Destinasi wisata yang berkonsep taman bunga instagramable seluas 4,5 hektare tersebut  jumlah kunjungan wisatawan mencapai 30 ribu orang pada periode Januari - November 2023 yang didominasi wisatawan nusantara. ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/wsj.

Selengkapnya di sini


3. Dejan/Gloria juarai India International melalui rubber set yang dramatis

Ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja menjuarai turnamen Syed Modi India International 2023 setelah melalui babak final dramatis yang berakhir dengan rubber game 20-22, 21-19, 25-23, Minggu.

Selengkapnya di sini


4. Otorita IKN resmi luncurkan Peta Jalan Nol Emisi RLDC saat COP28 di Dubai

Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) secara resmi meluncurkan Peta Jalan Menuju Kota Nol Emisi Karbon Nusantara Regionally and Locally Determined Contribution (RLDC) saat Pertemuan para Pihak Ke-28 (COP28) Konvensi Kerangka Kerja Perubahan Iklim PBB.

Selengkapnya di sini


5. Menikah dengan Tiko Pradipta Aryawardhana, BCL: Dia mengembalikan senyum saya

Pada hari pernikahannya dengan seorang laki-laki bernama Tiko Pradipta Aryawardhana, Sabtu (2/12), penyanyi sekaligus aktris Bunga Citra Lestari alias BCL menuangkan isi hatinya lewat sebuah video yang ia unggah di akun Instagram.

Selengkapnya di sini


6. Obituari - Letjen TNI (Purn) Doni Monardo dan jasanya yang terkenang abadi    

Letjen TNI (Purn.) Doni Monardo berpulang kembali kepada Tuhan Sang Pencipta.

Ucapan duka mengalir dari berbagai kalangan rakyat Indonesia baik yang mengenal dekat pribadi mendiang Doni Monardo sampai yang tak pernah berjumpa dengan dia, tetapi banyak terbantu oleh almarhum, mengingat semasa hidupnya purnawirawan bintang tiga itu pernah bertugas sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Penanggulangan COVID-19.

Selengkapnya di sini


7. Pakar komunikasi bagikan kiat tak terjebak hoaks pada Pemilu 2024    

Pakar Komunikasi dari Universitas Indonesia Firman Kurniawan membagikan beberapa kiat yang bisa diikuti agar masyarakat tidak terjebak hoaks yang jumlahnya bertambah memasuki masa kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024.

Selengkapnya di sini


8. Kota Denpasar miliki perpustakaan semikontainer untuk tingkatkan literasi

Pemerintah Kota Denpasar, Bali, kini memiliki perpustakaan semikontainer yang dilengkapi dengan ratusan ragam buku bacaan yang ditujukan untuk mendekatkan pelayanan akses bacaan dan meningkatkan literasi masyarakat.

Selengkapnya di sini


9. Koki Indonesia promosikan rawon lewat lagu di ASEAN Festival Kuala Lumpur

Seorang koki yang juga penulis lagu asal Indonesia Jawel Husin memperkenalkan kuliner khas Jawa Timur lewat lagu berjudul "Rawon" di ASEAN Festival yang berlangsung dari 30 November sampai dengan 3 Desember 2023 di Kuala Lumpur, Malaysia.

Selengkapnya di sini

Pewarta: Widodo Suyamto Jusuf

Editor : Widodo Suyamto Jusuf


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2023