Denpasar (Antara Bali) - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-67 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Bali dikemas dalam pendekatan budaya.

Bahkan peringatan HUT TNI, Jumat (5/10), digelar di Meseum Seni Lukis Nyoman Gunarsa di Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung.

"Untuk itu pertama kalinya upacara peringatan Hari TNI dikemas dalam acara pentas seni budaya. Namun tanpa meninggalkan acara pokok," kata Kepala Seksi Penerangan Umum Komando Daerah Militer IX/Udayana Mayor (Chj) Ida Bagus Santika di Denpasar, Kamis.

Pentas seni budaya digelar setelah acara pokok di meseum seni milik maestro lukis I Nyoman Gunarsa itu dengan melibatkan seluruh satuan TNI di seluruh Kodim di Bali.

Kodim Klungkung selaku tuan rumah dalam peringatan itu menyuguhkan tari Rejang Gantung, Kodim Jembrana menampilkan kesenian Jegog, Kodim Tabanan dengan Tektekan, dan Kodim Buleleng mengandalkan Bebondresan.

Demikian pula Kodim Karangasem, Bangli, Gianyar, Badung, dan Kodim Denpasar menampilkan kesenian khas daerahnya masing-masing yang tidak kalah menariknya.(*/ADT/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012