Denpasar (Antara Bali) - Sejumlah pejabat Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, menggelar ritual "pujawali" di Pura Mandhara Giri, Gunung Semeru, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
    
Rombongan yang dipimpin Wakil Bupati Badung I Ketut Sudikerta itu bertemu dengan rombongan Gubernur Bali Made Mangku Pastika, Kamis
    
Upacara "bhakti penganyaran" Pemkab Badung itu dipimpin (dipuput) Ida Pedanda Pamaron dari Griya Munggu Badung dengan kelengkapan ritual berupa "bebangkit" dan diiringi penampilan kesenian berupa tari rejang, topeng, pesantian, dan gong anak-anak.
    
Gong anak-anak dari Banjar Baturening Umah Anyar, Desa Adat Mambal, yang diboyong ke Lumajang itu merupakan juara I gong anak-anak tingkat Kabupaten Badung.
    
Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kabupaten Lumajang, Edi Sumiyanto menjelaskan bahwa kegiatan ritual di Pura Semeru Agung dilaksanakan setahun sekali bertepatan dengan Purnama Kasa yang jatuh pada Senin (3/7) lalu.
    
Ritual pujawali diawali dengan prosesi "Nedunang Ida Bhatara" pada Sabtu (30/6), dilanjutkan dengan "katuran nyejer" hingga Jumat (13/7) mendatang.
    
Wakil Bupati Badung I Ketut Sudikerta usai mengikuti persembahyangan berharap seluruh umat Hindu dapat meningkatkan "srada bhakti" kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa.
    
"Upacara persembahyangan seperti ini untuk memohon keselamatan serta tuntunan dalam melaksanankan pembangunan," kata Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali itu.(*/M038/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012