Denpasar (Antara Bali) - Bali berhasil meraup devisa sebesar 1,003 juta dolar AS dari ekspor ikan kakap selama Januari--April 2012 meningkat 103 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat 493.139 dolar AS.

Demikian pula, dari segi volume bertambah 139,26 persen, semula 94,4 ton selama empat bulan pertama 2011 menjadi 226 ton dalam kurun waktu yang sama 2012, kata Kepala Biro Humas Pemerintah Provinsi Bali, I Ketut Teneng di Denpasar, Minggu.

Ia mengatakan bahwa mata dagangan serupa selama 2011 mampu menghasilkan 1,94 juta dolar AS atas pengapalan 433,8 ton ikan kakap. Jenis mata dagangan itu  merupakan salah satu dari sebelas jenis hasil perikanan dan kelautan Bali yang menembus pasaran luar negeri.

Sektor perikanan seluruhnya mampu menghasilkan sebesar 31 juta dolar AS atau 19,48 persen dari total ekspor Bali secara keseluruhan sebesar 159,13juta dolar AS.

Ketut Teneng mengatakan, khusus ikan kakap, hanya mampu memberikan kontribusi sebesar 0,63 persen dari total ekspor Bali.

Sepuluh jenis hasil perikanan dan kelautan Bali lainnya yang menembus pasaran luar negeri, meliputi ikan hias hidup, kepiting, kerapu, nener, tuna, lobster, sirip ikan hiu, dan rumput laut.(*/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012