Denpasar (Antara Bali) - Gudang penyimpanan oli bekas yang terletak di Jalan Mundeh Nomor 234 Kawasan Gatot Subroto Denpasar, Bali, sekitar pukul 09.45 Wita terbakar, Sabtu.
     
Tujuh unit mobil pemadam kebakaran (PMK) Kabupaten Badung, dibantu dua unit mobil pemadam kebakaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Denpasar dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.  
     
"Kami menerima informasi sementara bahwa kebakaran dipicu oleh jenset yang meledak dan menyambar oli yang ada digudang itu," kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Badung, Wayan Weda Darmaja.
     
Lebih dari dua jam tim pemadam kebakaran berjibaku memadamkan api namun banyaknya oli dan angin yang bertiup cukup kencang menyulitkan tim PMK menjinakkan si jago merah.
     
Tidak adanya sumber air di daerah tersebut juga menyebabkan proses pemadaman terhambat. Sehingga tim harus lalu lalang mengambil air dari pasokan hydrant yang berjarak sekitar dua kilometer.

Seorang karyawan gudang oli tersebut menjadi korban luka pada kakinya karena tersambar api dan sudah dilarikan ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah, Denpasar.(DWA)

Pewarta:

Editor : Masuki


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012