Denpasar (Antara Bali) - Bus Trans-Sarbagita koridor II yang melayani jurusan Batubulan-Kuta-Nusa Dua mengalami perubahan rute sementara untuk melayani akses para penonton Pesta Kesenian Bali ke-34.

"Perubahan rute ini sebagai bentuk layanan tambahan untuk membantu masyarakat menuju kantong parkir 'shuttle bus' di GOR Ngurah Rai dan parkir timur Lapangan Renon. Penumpang dapat menikmati layanan ini gratis," kata Kepala Biro Humas Pemprov Bali Ketut Teneng, di Denpasar, Rabu.

Perubahan rute itu, lanjut dia, untuk bus Trans Sarbagita yang berangkat dari Nusa Dua menuju Batubulan. Sesampainya di simpang By Pass Ngurah Rai-Hang Tuah, bus tidak langsung menuju Batubulan tetapi diarahkan  lanjut melalui Jalan Raya Puputan berbelok ke arah kanan menuju taman parkir timur Renon (Jalan Juanda).

Bus selanjutnya berhenti pada bus-stop di sebelah barat taman parkir, kembali ke simpang By Pass Ngurah Rai-Hangtuah ( melewati Jalan Cok Agung Tresna - M.Yamin - Raya Puputan - Hangtuah) selanjutnya berbelok ke arah kiri menuju Terminal Batubulan.

"Sedangkan bus yang berangkat dari Batubulan menuju Nusa Dua melayani rute sebagaimana biasa," ucapnya.

Layanan tambahan ini dilaksanakan selama PKB ke-34 dari 11 Juni sampai dengan 9 Juli 2012 dengan waktu layanan setiap hari dari pukul 09.00- 21.00 Wita, dengan waktu tunggu 60 menit.

Sementara, layanan tambahan untuk kantong parkir di GOR Ngurah Rai, dengan menggunakan bus Trans Sarbagita trayek Batubulan-Gor Ngurah Rai (PP).(LHS/IGT)

Pewarta:

Editor : Masuki


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012