Denpasar (Antara Bali) - Atlet anak-anak cacat Bali berambisi bisa meningkatkan prestasi di tingkat nasional pada kejuaraan Pekan Paralympic Nasional yang akan berlangsung di Pakanbaru, Riau 4-13 Oktober 2012.
        
"Atlet kita sudah latihan keras dan dalam waktu dekat kami melakukan penjaringan untuk memilih yang terbaiknya," kata Ketua National Paralympic Commitee (NPC) Bali, I Gede Nyoman Sumitha, di Denpasar, Sabtu.

Dalam kejuaraan serupa sebelumnya anak-anak cacat daerah ini mampu mengumpulkan 60 medali yang terdiri atas 15 medali emas, 20 perak dan 25 perunggu, dan perolehan itu tentu harus lebih banyak lagi.
        
Pada Pekan Paralympic Nasional yang dijadwalkan berlangsung setelah pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) 9-20 September 2012 di Pakanbaru nanti, ditargetkan bisa diraih tambahan paling sedikit dua medali emas.

Menurut Sumitha, pihaknya telah mempersiapkan dan menggembleng 83 atlet berprestasi dan akan dipilih 65 orang yang terbaik guna mengikuti pemusatan latihan daerah. "Kami terpaksa melakukan degradasi sejumlah atlet," ucapnya.

Ditambahkan bahwa pada perhelatan tersebut dipertandingkan 11 cabang olahraga, namun Bali hanya mengikuti enam di antaranya yang potensial meraih medali, yakni atletik, angkat berat, catur, bulutangkis, tenis meja dan renang.
        
Sumita optimistis atlet cacat binaannya akan mampu meningkatkan perolehan medali di Riau nanti, di antaranya karena memiliki atlet angkat berat Ni Nengah Widiasih yang belum ada tandingannya di Indonesia.(*/M038/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012