Pjs. Bupati Karangasem I Wayan Serinah melakukan peninjauan  proyek di beberapa tempat di kabupaten setempat guna memastikan proyek pembangunan berjalan dengan tepat waktu agar bisa dinikmati masyarakat.

Siaran pers Humas Karangasem yang diterima, Selasa, menyebutkan pengerjaan proyek yang ditinjau Senin (23/11/2020) yaitu proyek gedung Labkesda (Laboratorium Kesehatan Daerah) yang sudah berjalan 80,38 persen dari yang sebelumnya direncanakan selesai 80,11 persen.
 
“Saya senang pengerjaan proyeknya berjalan lancar, saya harap segera bisa diselesaikan namun jangan sampai mengabaikan kualitas," ujarnya.

Dilanjutkan dengan peninjauan pengerjaan proyek gedung PSC di dinas pendidikan yang baru saja selesai pada  18  November 2020. Waktu penyelesaian bangunan rencana tanggal 10 Desember 2020 tapi rekanan bisa menyelesaikan dengan cepat.

Baca juga: Pjs Bupati Karangasem tinjau gedung sekolah roboh

Setelah meninjau pengerjaan proyek bangunan, Pjs Bupati Serinah melanjutkan ke proyek jalan Salak Subagan yang akan dilebarkan aspal. Ia mengimbau agar jalan-jalan yang rusak didahulukan yang mana yang mendesak karena masih banyak jalan yang rusak parah belum tersentuh proyek.

“Seperti jembatan di Asak, pemerintah memastikan jembatan asak ini dapat diperbaiki tahun 2021," katanya.

Dalam kesempatan itu Pjs Bupati Serinah mengatakan bahwa pihaknya memang ingin melakukan monitoring pengerjaan proyek terutama yang bersangkutan dengan jalan.

Serinah juga menyebutkan walaupun di masa pandemi COVID-19 tetap bisa melakukan pembangunan demi kebaikan masyarakat Karangasem.

“Dalam monitoring pengerjaan proyek ini saya ingin memastikan secara kualitas memenuhi standar pengerjaan yang telah kita rencanakan," kata Serinah. (*)
 

Pewarta: I Komang Suparta

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2020