Nusa Dua (Antara Bali) - Bali Hotel Association (BHA) bekerja sama dengan London Academy English Course mengajak ratusan karyawan hotel dan polisi pariwisata untuk mengikuti program pelatihan bahasa Inggris.

Kursus bahasa Inggris yang diberikan kepada sekitar 195 peserta itu terdiri dari karyawan hotel dan polisi pariwisata yang diawali dengan penandatanganan memorandum of understanding (MoU) di Nusa Dua Becah Hotel, Jumat.

Ketua BHA Jean-Charles Le Coz mengatakan, program pelatihan bahasa Inggris yang diberikan kepada karyawan hotel sudah dilakukan BHA sejak tahun 2006.

"Ini suatu kesempatan bagi komunitas di Bali untuk bisa belajar bahasa Inggris karena mereka sangat membutuhkan ketika harus berbincang dengan wisatawan," katanya.

Jean mengatakan, tahun ini BHA baru pertama kali mengajak komunitas dari polisi pariwisata. Menurutnya, polisi pariwisata juga kerap berhubungan dengan wisatawan asing sehingga dirasa perlu belajar bahasa Inggris.

"Karena polisi sering bicara dan ketemu dengan turis-turis, kami bantu mereka untuk itu melalui pelatihan," ujarnya. (PWD/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012